MotoGP Qatar 2023: Giannantonio Raih Kemenangan, Skenario Bagnaia Gagal
Fabio Di Giannantonio merusak skenario juara Francesco Bagnaia (dok. MotoGP).

Bagikan:

JAKARTA - Fabio Di Giannantonio meraih kemenangan perdananya di MotoGP Qatar 2023 pada Minggu, 19 November 2023 dini hari WIB.

Kemenangan itu menjadi yang pertama bagi Di Giannantonio pada MotoGP atau level primer.

Tentunya, kemenangan tersebut sangat penting untuk kariernya ke depan lantaran sejauh ini kursi untuk Diggia, sapaan Di Giannantonio, masih belum jelas.

Mimpi Diggia akhirnya jadi kenyataan. Dia sempat melontarkan ingin meraih kemenangan perdana pada dua balapan sisa bersama Gresini Racing.

Raihan Diggia menghancurkan skenario Francesco Bagnaia yang ingin merebut gelar juara dunia di MotoGP Qatar 2023.

Diggia sudah tampak menjadi ancaman serius bagi Pecco, sapaan Bagnaia, saat berebut posisi kedua dengan Alex Marquex dan Luca Marini di lap keempat.

Selepas menjauh dari kejaran Alex Marquez dan Marini, Diggia mulai membuntuti Bagnaia yang telah mengambil alih posisi terdepan.

Bagnaia dan Diggia semakin menjauh dari rombongan lainnya dengan jarak hampir dua detik pada lap ke-14.

Di sinilah duel keduanya berlangsung sengit. Diggia. Pebalap 25 tahun itu bahkan bisa memangkas jarak hanya tinggal 0,2 detik dari Bagnaia pada lap ke-18.

Kala itu, Diggia mendapat pesan 'mapping 8'--yang pada masa lalu team order--dari Ducati untuk mempertahankan posisinya. Namun, ia tidak memedulikan.

Dia berhasil mendahului Bagnaia di Tikungan 12 pada lap ke-19 setelah mengambil sisi dalam Pecco.

Bagnaia yang tak ingin skenarionya pupus, kembali mencoba menyalip Diggia pada lap 20. Namun, usahanya di Tikungan 1 malah membuat Pecco nyaris menabrak motor bagian belakang Diggia.

Alhasil, kondisi itu membuat Pecco tak bisa mengendalikan motornya dan keluar lintasan. Selisih keduanya menjauh lebih dari dua detik.

Diggia sukses mempertahankan posisi terdepan hingga finis. Kemenangan yang emosional dan penting setelah dia tahu kemungkinan musim depan sudah tidak bersama Gresini Ducati Racing.

Soalnya, tim asal Italia itu sudah menemukan pengganti tempat Diggia musim 2024, yaitu Marc Marquez.

Sementara itu, Bagnaia tetap bisa mempertahankan posisi kedua. Raihan itu membuatnya harus tak bisa merayakan gelar juara dunia di MotoGP Qatar.

Melengkapi podium, ada pebalap VR46 Ducati, Luca Marini, yang finis di tempat ketiga.

Maverick Vinales membuntuti Marini dengan mengamankan peringkat keempat.

Lalu, Brad Binder berada di urutan kelima di depan Alex Marquez dan Fabio Quartararo dari Yamaha, sementara Enea Bastianini (Ducati) dan Jack Miller (KTM) melempar Jorge Martin ke urutan ke-10.

Marc Marquez meraih hasil kurang apik setelah cuma sanggup finis di posisi ke-11.

Hasil MotoGP Qatar 2023

1. F. DI GIANNANTONIO

2. F. BAGNAIA

3. L. MARINI

4 M. VINALES

5. B. BINDER

6 A. MARQUEZ

7 F. QUARTARARO

8 E. BASTIANINI

9 J. MILLER

10 J. MARTIN

11 M. MARQUEZ

12 J. ZARCO

13 M. BEZZECCHI

14 J. MIR

15 A. FERNANDEZ

16 F. MORBIDELLI

17 R. FERNANDEZ

18 P. ESPARGARO

19 T. NAKAGAMI