Timnas Hadapi Jepang dan Vietnam di Piala Asia, Shin Tae-yong Targetkan Lolos ke 16 Besar
Shin Tae-yong (Foto: PSSI)

Bagikan:

JAKARTA - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong sadar bahwa tim asuhannya masuk dalam grup berat di kompetisi Piala Asia. Namun begitu ia tetap percaya diri memasang target timnya lolos ke babak 16 besar.

Dalam gelaran Piala Asia 2023, timnas Indonesia berada satu grup dengan Jepang, Irak, dan Vietnam. Dari ketiga tim di grup ini, Indonesia menjadi negara dengan peringkat FIFA terendah.

Hal tersebut tak menyurutkan semangat pelatih asal Korea Selatan ini untuk memacu timnya menjadi yang terbaik. Sebab untuk bisa lolos ke babak 16 besar hanya dua tim teratas, ada empat tim peringkat tiga terbaik yang berhak melaju.

“Di Piala Asia di Qatar, tentu tidak akan mudah menghadapi Jepang, Irak, dan Vietnam. Indonesia adalah tim dengan peringkat terendah dibandingkan finalis Piala Asia,” katanya dikutip dari Best Eleven pada Minggu, 5 November.

“Akan banyak hal-hal yang sangat sulit, namun tujuan kami adalah bisa lolos ke babak 16 besar,” tutur Shin Tae-yong optimis.

Bagi timnas Indonesia, bisa kembali berlaga di Piala Asia 2023 yang berlangsung pada Januari 2024 mendatang adalah momentum bersejarah. Pasalnya Skuad Garuda akan kembali punya kesempatan untuk melawan tim-tim terbaik Asia setelah kali terakhir tampil pada 2007.

Soal kesempatan yang kembali datang ke skuad Garuda, Shin Tae-yong menyebut bahwa tim yang ia tangani saat ini sudah berubah jauh lebih baik.

“Mungkin Indonesia akan muncul sebagai kuda hitam di Piala Asia nanti,” ujar Shin Tae Yong.

Demi menampilkan skuad secara maksimal, Shin Tae-yong getol melakukan pembenahan, mulai dari teknik, fisik, hingga mental.

Selain itu, sang pelatih juga terus meningkatkan kualitas timnas Indonesia dengan program naturalisasi pemain. Sejauh ini sudah ada Jordi Amat, Sandy Walsh, Shayne Pattynama, Ivar Jenner, dan Rafael Struick yang menjadi pemain naturalisasi dan telah memperkuat timnas.

Dengan pengalaman merumput di Eropa, pemain-pemain tersebut nantinya diharapkan bisa membuat timnas Indonesia tampil lebih kuat dan percaya diri di Piala Asia.