PSM Makassar dan Persija Jakarta Tidak Lepas Pemain ke Timnas, Erick Thohir Beri Peringatan Keras
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. (Foto: Cosmas Kopong Beda/VOI)

Bagikan:

JAKARTA – Persoalan PSM Makassar dan Persija Jakarta menolak melepas pemain mereka untuk Timnas Indonesia menghadapi ajang Piala AFF U-23 2023 semakin panas.

Timnas Indonesia U-23 bertolak ke Thailand tanpa Rizky Ridho yang tidak dilepas Persija dan Dzaky Asraf yang diizinkan bergabung dengan timnas oleh PSM.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan bahwa keras kepala kedua klub itu akan menjadi catatan khusus lembaganya. Catatan dimaksud adalah ihwal renovasi stadion kedua klub yang melibatkan pemerintah.

"Nanti saya catat. Ini ada renovasi stadion oleh pemerintah 1,9 triliun. Ini saya bukan ancam, ya. Saya mau bangun klub yang cinta Indonesia," ujar Erick saat ditemui di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Rabu, 16 Agustus.

Erick mengatakan bahwa saat ini pemerintah sedang memfasilitasi renovasi stadion untuk dimiliki PSM. Sementara itu, untuk Persija, pembenahan pun sedang dilakukan di Jakarta International Stadium.

"Kalau klub-klub bisa tidak renovasi sampai 1,9 triliun? bisa tidak klub-klub bikin stadion besar? 'kan tidak. Berarti ada apa? Saling keseimbangan antara pemerintah dan swasta. Kita harus saling mendukung," tambah dia.

PSM Makassar dan Persija tidak melepas pemain mereka dengan alasan Piala AFF U-23 bukan kalender resmi FIFA. Selain itu, pemain mereka sangat dibutuhkan untuk mengarungi kompetisi Liga 1 Indonesia yang masih berlangsung.

Alasan Piala AFF tidak masuk agenda FIFA turut membuat Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri marah. Terlebih PSSI dianggap tidak mengerti regulasi FIFA terkait pelepasan pemain untuk kebutuhan tim nasional.

"Saya mengikuti (polemik ini) dari awal. Kami PSSI bukan tidak paham agenda FIFA. Paham sekali. Tidak usah mengajarkan tentara berbaris begitu," ujar Indra.

Lebih lanjut Indra mengatakan klub juga seharusnya paham muara dari pembinaan yang mereka lakukan. Semua pemain yang berada di klub tujuan utamanya adalah untuk tim nasional.

"Kami hanya butuh dua minggu turnamen AFF. Masak seperti China bisa mendukung hal seperti ini (tetapi kita tidak). Itu yang Pak Ketua Umum PSSI sesalkan. Ya, kami yang di lapangan yang jadi sulit," kata Indra.

Piala AFF U-23 2023 akan berlangsung di Thailand mulai Kamis, 17 Agustus besok sampai 26 Agustus mendatang. Indonesia berada di Grup B bersama Malaysia dan Timor Leste.

Skuad asuhan Shin Tae-yong akan memulai babak penyisihan pada Jumat, 18 Agustus melawan Malaysia. Dua hari kemudian, Pasukan Garuda mendapat giliran bersua dengan Timor Leste.