Bagikan:

JAKARTA - Juara bertahan Bayern Muenchen disingkirkan klub divisi dua Holstein Kiel dari Piala Jerman setelah kalah adu penalti 5-6 dalam pertandingan babak kedua turnamen ini yang dimainkan di Stadion Holstein, Kiel, Rabu waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Bayern dua kali menyia-nyiakan keunggulan. Mereka unggul terlebih dahulu melalui gol Serge Gnabry pada menit ke-14, kemudian Fin Bartels menyamakan kedudukan pada menit ke-37. Leroy Sane merestorasi keunggulan Bayern pada menit ke-48, sebelum gol Hauke Wahl kembali membawa kedudukan imbang pada menit ke-90, demikian catatan Antara dari laman resmi DFB.

Kedua tim mengonversi seluruh penalti sebelum pemain Bayern Marc Roca gagal menunaikan tugasnya dan Bartels sukses melesakkan bola ke gawang Bayern.

Tim Bavaria itu membuka keunggulan melalui Gnabry pada fase awal pertandingan dan Thomas Mueller berpeluang menggandakan keunggulan Bayern saat sepakan jarak dekatnya melambung ke atas mistar gawang.

"Kami kalah dari tim yang tidak diunggulkan Kiel dan mereka melakukan semaksimal mungkin," kata Mueller seperti dikutip Antara dari Reuters. "Kami memiliki sejumlah peluang pada babak pertama. Namun kami melakukan sejumlah kesalahan dan Kiel menghukum kami."

"Mereka sangat efisien namun kami semestinya memenangi pertandingan. Kami terdepak dan itu rasanya pahit. Sulit untuk berkata kami tidak berinvestasi segalanya. Itu positif namun tersisih itu membuat frustrasi."

Pertahanan Bayern begitu rapuh sepanjang musim dengan catatan kemasukan gol terbanyak setelah menjalani 15 pertandingan liga sejak 1981. Kiel juga memanfaatkan kerapuhan itu untuk mengemas gol balasan saat Bartels menaklukkan bek Niklas Suele saat beradu sprint untuk kemudian mencetak gol.

Meski melakukan lima perubahan pemain dari tim yang menyia-nyiakan keunggulan dua gol untuk kemudian kalah 2-3 di markas Borussia Moenchengladbach di Liga Jerman pada Sabtu, pelatih Hansi Flick masih belum menemukan formasi yang kokoh di lini belakang.

Bayern kembali memimpin melalui tendangan bebas Sane, namun mereka juga beberapa kali membuat tuan rumah mendapat sejumlah peluang bagus.

Tim Bavaria itu sempat mendapat peluang bagus melalui sepakan Jamal Musiala yang membentur mistar gawang, sebelum tuan rumah mencetak gol balasan melalui sundulan Hauke Wahl untuk membuat pertandingan harus diteruskan ke perpanjangan waktu.

Kiel, yang selanjutnya akan berhadapan dengan Darmstadt 98, tetap tampil tenang untuk menyingkirkan Bayern pada fase seawal ini dalam Piala Jerman untuk pertama kalinya sejak 2000.

"Kami percaya bahwa kami mampu memberikan kejutan besar di sini malam ini. Kami mengatakan kami akan memasukkan semua penalti dan kami melakukannya. Namun secara keseluruhan menurut saya itu menghiasi penampilan bagus kami dan kami layak atas itu," kata Bartels.

Susunan pemain kedua tim:

Holstein Kiel (4-3-3): Joannis Gelios, Jannik Dehm, Hauke Wahl, Stefan Thesker (Marco Komenda 80'), Johannes van den Bergh, Alexander Muechling (Janni Serra 84'), Jonas Meffert (Ahmet Arslan 84'), Jae Sung Lee, Fin Bartels, Finn Porath (Niklas Hauptmann 77'), Joshua Mees (Fabian Reese 77')

Pelatih: Ole Werner

Bayern Munich (4-2-3-1): Manuel Neuer, Bouna Sarr (Benjamin Pavard 85'), Niklas Suele, Lucas Hernandez, Alphonso Davies, Joshua Kimmich, Corentin Tolisso (David Alaba 106'), Jamal Musiala (Robert Lewandoski 74'), Thomas Mueller, Leroy Sane (Douglas Costa 74'), Serge Gnabry (Marc Roca 90')

Pelatih: Hansi Flick