Menengok Masa Lalu Pemilik Baru Chelsea, Todd Boehly yang Punya Kekayaan Rp65 Triliun: Bintang Gulat Remaja Pemegang Gelar Beruntun
Todd Biehly (Instagram @toddboehlyofc)

Bagikan:

JAKARTA - Pengambilalihan Chelsea Football Club yang ditunggu-tunggu akhirnya terjadi. Kini banyak yang bertanya-tanya siapa Todd Boehly, pemilik barunya.

Roman Abramovich menjadi pemilik The Blues sejak 2003, tetapi tiba-tiba berakhir pada Maret kemarin karena sanksi pemerintah Inggris menyusul invasi Rusia ke Ukraina.

Mengingat Abramovich adalah seorang oligarki Rusia, dia dianggap memiliki keterlibatan profesional dan pribadi dengan Presiden Rusia Vladimir Putin. Dan itu sudah cukup bagi pemerintah Inggris untuk memberinya sanksi.

Itu juga membuat masa depan Chelsea tidak jelas. Tetapi, dia diizinkan untuk menjual klub selama tidak ada uang yang masuk ke dalam koceknya.

Akhirnya, sebuah konsorsium yang dipimpin oleh Todd Boehly dan Clearlake Capital membeli klub ini dengan harga 2,5 miliar poundsterling (setara Rp45,41 triliun).

Siapa Todd Boehly?

Boehly adalah seorang pengusaha Amerika yang dikenal sebagai salah satu pemilik LA Dodgers, tim bisbol terkenal. Saat ini dia berusia 48 tahun dan saat masih remaja pernah jadi bintang pegulat di sebuah perguruan tinggi swasta di Maryland.

Boehly memenangkan Kejuaraan Konferensi Atletik Antarnegara berturut-turut pada tahun 1990 dan 1991. Dengan prestasi tersebut, sekolah menamai gym mereka Ruang Gulat Keluarga Boehly untuk menghormatinya.

Setelah menuntut ilmu di London School of Economics, ia mulai bekerja di Citibank dan menjadi sangat sukses di sektor keuangan.

Dia menghasilkan uang di sektor perbankan dan investasi. Dia adalah co-founder, chief executive officer, ketua dan anggota pengendali perusahaan investasi swasta Eldridge Industries.

Kekayaannya terus tumbuh saat ia menciptakan proyek-proyek baru dan pendapatannya sekarang diyakini Forbes bernilai sekitar 4,4 miliar dolar AS (setara Rp65 triliun).

Selain LA Dodgers, ia juga salah satu pemegang saham di klub NBA LA Lakers dan tim bola basket wanita LA Sparks.