Atlet Renang Indonesia Rebut 8 Medali Emas di Para Swimming World Series Berlin
Atlet renang Indonesia (Instagram @npcindonesia)

Bagikan:

JAKARTA – Indonesia sukses mendapat delapan medali emas dari ajang Para Swimming World Series Berlin 2022. Tim Merah Putih juga sukses memecahkan tiga rekor Asia di kejuaraan tersebut.

Para Swimming World Series Berlin 2022 berlangsung dari 31 Maret sampai 3 April 2022. Selain mendulang depan emas, Indonesia juga memboyong empat medali perak dan satu medali perunggu, seperti dilansir akun Instagram NPC Indonesia

Pencapaian luar biasa ini ditorehkan oleh empat atlet Indonesia. Mereka adalah Jendi Pangabean, Maulana Rifky Yavianda, Fajar Hafiandani, dan Mutiara Cantik Harsanto.

Jendi Pangabean yang turun di kategori S9 sukses membawa pulang satu medali emas dan satu medali perak. Medali emas diperoleh dari 100 meter gaya punggung, sedangkan perak ia dapat dari 50 meter gaya kupu-kupu dengan catatan waktu 28.50 detik, yang sukses memecahkan rekor Asia.

Selain itu, Jendi juga sukses memecahkan rekor Asia pada nomor 200 meter gaya punggung. Namun, di nomor itu ia gagal mengantongi medali.

Kemudian, Maulana Rifky (S12) berhasil mendapat lima medali emas, satu perak, dan memecahkan satu rekor Asia. Lima medali emas itu didapat dari nomor 200 meter gaya bebas, 50 meter gaya punggung, 100 meter gaya punggung, 200 meter gaya ganti, dan 50 meter gaya kupu-kupu.

Adapun medali perak diperoleh dari 50 meter gaya dada. Sedangkan ia memecahkan rekor Asia saat berlomba pada nomor 50 meter gaya punggung.

Sementara itu, Fajar Hafiandani (AB) mendapat empat medali, masing-masing dua emas dan dua perak. Dua emas itu dikantongi dari 100 meter dan 50 meter gaya kupu-kupu, sedangkan perak dari 100 meter gaya punggung dan 100 meter gaya bebas.

Satu medali perunggu untuk Indonesia dibawa pulang oleh Mutiara Cantik Harsanto (AB). Ia menorehkan catatan waktu 36.86 detik pada 50 meter gaya kupu-kupu.