Bagikan:

JAKARTA – Mantan petinju kelas berat Mike Tyson mengingatkan Anthony Joshua untuk tidak buru-buru tarung ulang dengan Oleksandr Usyk. Joshua disarankan sebaiknya membuat perubahan drastis terlebih dulu di kamp pelatihan sebelum duel ulang.

Joshua saat ini sedang membuat rencana untuk membalas dendam pada lawannya asal Ukraina itu. Ia pun menyerahkan tugas kepada pelatih barunya Angel Fernandez untuk meningkatkan permainannya setelah menggantikan pelatih lamanya Rob McCracken.

Meski demikian, Tyson percaya rencana itu tarung ulang dengan Usyk merupakan ide yang buruk dari Joshua. Menurut Tyson, Joshua perlu memperbaiki beberapa hal mendesak sebelum ia naik ke atas ring melawan Usyk yang merupakan salah satu pemain terhebat sepanjang masa.

"Saya tidak akan langsung melawannya kecuali saya berlatih di pusat kebugaran dengan orang-orang yang benar-benar petarung kidal. Karena Anda tahu dia benar-benar petinju yang senang berada di luar jangkauan lawan, menipu. Dia tidak siap menangani petinju dengan pukulan bagus," ujar Tyson dikutip Give Me Sport.

Joshua, 32, dianggap gagal menggunakan keunggulan ukuran superiornya melawan Usyk pada pertemuan perdana mereka September lalu. Ketika itu Joshua harus menderita kekalahan kedua dalam karirnya di Stadion Tottenham Hotspur.

Ketika itu Joshua kerepotan menghadapi Usyk yang bertarung dengan tangan kidal yang sensasional. Untuk itu, Tyson merasa heran kenapa Joshua begitu terburu-buru mengatur duel ulang dengan lawannya berusia 35 tahun itu.

"Ukuran tidak berarti apa-apa. Ketika Anda melihat statistik dan mereka mengatakan dia 240, orang ini 220, Anda tidak dapat menimbang keinginan dan keinginan seseorang, dan tekad. Gerakan itu membuatnya terlempar. Saya pernah mengalami saat gerakan itu, seperti menari. Siapapun tidak bisa mengikuti," kata Tyson.

Promotor Matchroom Boxing Eddie Hearn telah mengkonfirmasi bahwa pertandingan ulang Joshua dengan Usyk akan 'pasti' berlangsung pada bulan Juni. Sebelumnya Usyk juga sudah meninggalkan negaranya di tengah invasi Rusia untuk fokus berlatih menghadapi Joshua.

Hearn mengungkapkan bahwa dia bekerja keras dengan promotor Usyk Alex Krassyuk untuk menemukan tempat pertandingan yang cocok setelah menerima beberapa tawaran dari banyak negara di seluruh dunia. Tawaran itu termasuk dari Timur Tengah, terutama Arab Saudi yang pernah menggelar duel ulang Andy Ruiz dan Joshua.

"Timur Tengah jelas sangat tertarik dengan pertarungan itu, kami ingin pertarungan di London juga jika memungkinkan. Saya pikir mungkin minggu ini, awal minggu depan, kami akan mulai menetapkan beberapa tanggal. Namun, seperti yang saya katakan: pertandingan ulang Usyk-Anthony Joshua pasti akan berlangsung pada bulan Juni," ujar Hearn.