Duo Espargaro Tercepat di Tes Pramusim MotoGP Mandalika Hari Pertama
Pol Espargaro (INSTAGRAM @polespargaro)

Bagikan:

JAKARTA – Pebalap Repsol Honda Pol Espargaro tercepat pada sesi tes pramusim hari pertama di Sirkuit Mandalika. Ia mengalahkan sang kakak Aleix Espargaro yang menunggang motor tim Aprilia.

Espargaro menutup tes hari pertama pada Jumat, 11 Februari dengan catatan waktu 1 menit 32,466 detik. Pebalap berusia 30 tahun tersebut unggul 0,471 detik dari sang kakak yang mengekor di posisi kedua.

Tempat ketiga ditempati oleh pebalap dari Red Bull KTM Brad Binder. Sementara itu, Alex Rins dari Suzuki di posisi keempat dan juara dunia musim lalu Fabio Quartararo melengkapi lima besar.

Sementara itu, Jack Miller menjadi pebalap Ducati tercepat mengisi posisi keenam. Ia diikuti berturut-turut oleh Maverick Vinales, Joan Mir, Andrea Dovizioso dan pebalap Pramac Ducati Jorge Martin.

Kondisi lintasan yang kotor sempat mengganggu jalannya tes pramusim pada sesi pagi. Red flag dikibarkan setelah sesi berjalan kurang lebih satu setengah jam.

Trek kemudian dibuka kembali pada pukul 12.00 WITA setelah petugas membersihkan kotoran dari tanah yang dibawa air hujan di tikungan satu. Kondisi trek yang kotor itu disebabkan karena pembersihan kurang optimal.

Tes pramusim di Mandalika akan berlangsung sampai Minggu, 13 Februari nanti. Setelah itu seri pertama balapan musim ini digelar di Sirkuit Internasional Losail, Qatar, pada 6 Maret mendatang.

Mandalika akan menjadi seri kedua pada musim yang digelar 18-20 Maret nanti. Pihak penyelenggara saat ini terus berusaha melengkapi sarana dan prasarana pendukung.

Hasil Tes MotoGP Mandalika Hari Pertama

1. Pol ESPARGARO 1 menit 32,466 detik

2. Aleix ESPARGARO +0.471 detik

3. Brad BINDER +0.477 detik

4. Alex RINS +0.592 detik

5. Fabio QUARTARARO +0.642 detik

6. Jack MILLER +0.648 detik

7. Maverick VINALES +0.681 detik

8. Joan MIR +0.778 detik

9. Andrea DOVIZIOSO +0.779 detik

10. Jorge MARTIN +0.892 detik