Malam ini Timnas Putri Indonesia Jalani Laga Pamungkas di Piala Asia 2022 Kontra Filipina
Timnas putri Indonesia (Twitter.com/@pssi)

Bagikan:

JAKARTA - Timnas putri Indonesia akan menjalani laga terakhir di Piala Asia Wanita 2022 pada Kamis, 27 Januari. Laga penutup akan dilalui Shalika Aurelia dkk dengan menghadapi Filipina di Shree Shiv Chhatrapati Sports Complex pukul 21.00 WIB.

Peluang Garuda Pertiwi untuk bisa lolos ke babak knock-out sangat kecil, karena dalam dua laga sebelumnya menuai kekalahan dengan selisih gol 0-22.

Pada laga perdana, timnas putri Indonesia menelan kekalahan telak 0-18 dari Australia. Sedangkan di laga kedua, Indonesia kembali tumbang 0-4 di hadapan Thailand.

Sementara di pihak Filipina, mereka diyakini bakal tampil dengan harapan besar. Saat ini Filipina sudah punya tiga poin di tangan.

Hasil itu mereka raih usai menaklukkan Thailand 1-0 pada laga pertama dan kemudian kalah 0-4 dari Australia di laga kedua.

Dengan keunggulan yang dimiliki atas timnas putri Indonesia, Filipina bertekad untuk tampil maksimal di laga pamungkas ini demi meraih kemenangan dan memastikan langkah ke perempat final.

Kendati peluang lolos minim, pelatih timnas putri Indonesia, Rudy Eka Priambada mengisyaratkan bakal melakukan rotasi di laga ini. Tujuannya agar semua pemain yang ada di dalam skuad Garuda Pertiwi merasakan pengalaman bertanding di level internasional.

"Kami baru kembali tampil di kompetisi ini setelah 33 tahun absen dan kami tidak banyak melakoni laga internasional," katanya dalam konferensi pers virtual, Rabu, 26 Januari.

"Jadi pengalaman bermain di Piala Asia Wanita sangat penting bagi para pemain. Saya akan memberikan kesempatan bermain bagi pemain lainnya di laga lawan Filipina," ucap Rudy.