Bruno Matos Dikabarkan Jadi Pengganti Wander Luiz, Bos Persib: Tunggu Saja
Bruno Matos (Instagram @brunomatosbahia10)

Bagikan:

JAKARTA - Persib Bandung baru saja mengucapkan salam perpisahan kepada salah satu striker mereka, Wander Luiz. Dengan perginya Luiz, siapa yang bakal mengisi poisisi kosong itu?

Salah satu nama yang santer dikabarkan bakal datang adalah eks striker Persija Jakarta, Bruno Matos. Terkait kabar itu, manajemen Persib langsung memberi tanggapan.

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono, mengaku pihaknya tidak bisa memberikan banyak informasi soal calon pengganti Luiz. Tapi menurutnya, Persib pasti akan mengumumkan siapa pengganti sang striker jika sudah benar-benar resmi bergabung dengan tim.

"Kalau sudah ada penggantinya, nanti diumumkan. Ditunggu saja ya," ucap Teddy Tjahjono dalam keterangan resmi yang diterima VOI pada Jumat 17 Desember.

Sebelum melepas Luiz, Persib sudah lebih dulu memutus kerja sama dengan Geoffrey Castillion setelah pertandingan pamungkas putaran pertama Liga 1 2021 melawan Persik Kediri, Minggu 12 Desember lalu.

Namun, Maung Bandung langsung mengumumkan David da Silva sebagai rekrutan anyarnya untuk mengisi slot pemain asing yang ditinggalkan.

Sementara itu, belum adanya pemain depan pengganti Luiz kemudian membuat satu slot pemain asing di skuat Persib masih kosong. Kini slot itu hanya menyisakan Nick Kuipers, Mohammed Rashid, dan David da Silva.