Bagikan:

JAKARTA - Lionel Messi sukses memenangkan Ballon d'Or 2021. Ini merupakan trofi ketujuh yang dikoleksi La Pulga sepanjang kariernya.

Dalam acara yang digelar di Theatre de Chatelet, Paris, Prancis, Selasa dini hari WIB, kapten Argentina itu dipastikan mengalahkan para pesaingnya.

Bintang Paris Saint-Germain itu mengungguli dua pemain untuk merebut gelar paling bergengsi bagi individu ini, yakni Robert Lewndowski di peringkat kedua dan Jorginho di posisi tiga.

“Hari ini saya di sini di Paris. Saya sangat senang, sangat senang, saya sangat ingin terus berjuang dan mencapai tujuan baru," kata Messi setelah menerima trofi dikutip dari Twitter Fabrizio Romano.

"Saya tidak tahu berapa tahun lagi tetapi saya benar-benar menikmati diri saya sendiri. Saya berterima kasih kepada rekan satu tim saya di Barça, Paris & Argentina.”

Messi juga tak lupa menyampaikan pesan kepada Lewandowski yang dianggapnya layak mendapat trofi ini. Khususnya tahun lalu saat penghargaan ditiadakan karena adanya pandemi COVID-19.

"Robert, Anda layak mendapatkan Ballon d'Or. Tahun lalu, semua orang setuju bahwa Anda adalah pemenang penghargaan ini," lanjut Messi.

Messi sendiri tahun ini berhasil mempesembahkan gelar untuk tim nasional Argentina ketika pada Juli lalu membawa Tim Tango juara Copa America.

Berikut ini peringkat 10 besar Ballon d'Or 2021:

1. Lionel Messi

2. Robert Lewandowski

3. Jorginho

4. Karim Benzema

5. N'Golo Kante

6. Cristiano Ronaldo

7. Mohamed Salah

8. Kevin de Bruyne

9. Kylian Mbappe

10. Gianluigi Donnarumma