Bagikan:

JAKARTA - Posan Tobing jadi salah satu musisi yang ikut mengantarkan Jack Marpaung ke peristirahatan terakhirnya di San Diego Hills, Karawang, Kamis, 9 Januari siang.

Sebagai musisi berdarah Batak, Posan menyebut Jack sebagai sosok besar yang telah menginspirasi banyak musisi setelahnya yang berasal dari Sumatera Utara.

Bagi Posan, satu hal yang membuat Jack menjadi sangat inspiratif sebagai penyanyi pop Batak adalah karakter vokalnya.

“Banyak penyanyi bagus di industri musik Batak, tapi saya belum pernah menemukan yang suaranya benar-benar seperti Jack Marpaung, yang melengking tapi tidak sakit di kuping,” kata Posan.

“Menurutku, beliau ini memang maestro, legendaris, dan panutan para musisi Indonesia, khususnya Batak,” sambungnya.

Posan memang menaruh hormat besar kepada Jack. Dia bahkan pernah terlibat untuk menyelenggarakan konser musik Batak yang bertepatan dengan hari ulang tahun mendiang.

Dari sana, Posan merasa beruntung bisa mengenal Jack lebih jauh, meski saat itu kondisi kesehatannya tidak cukup baik.

“Akhirnya saya bisa langsung bertemu beliau, ngobrol, orangnya sangat humble, luar biasa, dan tidak tergantikan,” katanya.

“Kalau obrolan secara langsung, saya kenal beliau kondisinya sudah sakit-sakitan. Tapi saya intens bertemu, setiap ke rumahnya Novia Dewi dan Alex, kita ngobrol, tentunya satu arah. Tapi dari wajahnya terpancar bahwa dia musisi sejati. Ngobrol sama beliau seperti transfer energi ke kita,” pungkasnya.