Bagikan:

JAKARTA - Sal Priadi sukses menggelar tur perdananya yang bertajuk “Sal Priadi Tur Zuzuzaza 2024” di enam titik, yaitu Jakarta, Bali, Bandung, Malang, Yogyakarta, dan Kuala Lumpur.

Meski berhasil membawa tur konser ke Malaysia, penyanyi-penulis lagu 32 tahun itu sadar masih banyak kota di Indonesia yang belum dikunjungi, terutama yang berada di luar Pulau Jawa dan Bali.

“Ini yang selalu jadi obrolan kami, gimana caranya bisa bawa tur ini ke daerah-daerah di Sumatera dan pulau-pulau yang lain. Jadi tidak hanya di Jawa dan Bali aja,” kata Sal Priadi saat ditemui di Senayan, Jakarta Pusat beberapa waktu lalu.

Sal mengaku sedang merancang tur Zuzuzaza ke lebih banyak daerah, namun ada pertimbangan-pertimbangan lain yang harus diselesaikan terlebih dahulu.

“Jadi, kami sedang merancang. Karena sekali lagi, tur itu pertaruhan besar, karena budget-nya besar, biaya produksi, sponsor, dan segala macam,” ujar Sal.

“Tapi sejauh ini kami sudah menuntaskan enam kota. Ini jadi semacam prototipe buat kami, buat bisa belajar banyak dan membawa hasilnya ini ke banyak tempat lainnya,” lanjutnya.

Pelantun “gala bunga matahari” itu belum bisa memastikan kapan tur Zuzuzaza akan dibawa ke daerah di luar Jawa dan Bali, namun ia memastikan rencana tersebut terus dibicarakan bersama tim.

“Itu yang selalu kami harapkan. Bahkan setiap kali kita ngobrol, seringkali ngobrolin soal itu,” pungkas Sal Priadi.