JAKARTA - Penyanyi-penulis lagu Ravi Andika baru saja merilis single terbaru dengan judul “My Heaven”. Di bawah naungan 301 Entertainment, lagu ini hadir dalam format digital dan video musik.
Serupa dengan beberapa rilisan terakhir, Ravi menunjukkan bahwa dirinya adalah musisi yang komplit. Tidak hanya sebagai artis, dia juga bertindak sebagai penulis lagu dan produser.
Didampingi Putra Prastyo (Closehead) sebagai co-produser, “My Heaven” digarap dengan mengusung sensibilitas pop dengan melodi yang catchy dan ringan.
Namun begitu, kejutan demi kejutan juga dihadirkan Ravi dengan manis dan baik, seperti yang ada di penghujung chorus pertama.
Selain itu, pilihan sample suara, instrumentasi hingga amplifikasi yang tepat menimbulkan kesan klasik sekaligus modern secara bersamaan.
“My Heaven” memperlihatkan bahwa Ravi Andika yang matang bukan hanya sebagai penyanyi, namun juga penulis lagu dan produser.
Sementara, lewat lirik lagu, Ravi mencoba menggambarkan perasaannya kepada seseorang yang dicintai. Namun dengan perspektif lain, lagu ini juga dapat dimaknai lebih luas.
BACA JUGA:
“Namun di gambaran besarnya, lagu ini tidak hanya sebatas mewakili relasi seseorang dengan pasangannya. My Heaven sendiri merupakan idiom yang mewakili relasi seseorang dengan objek passion-nya,” kata Ravi Andika dalam keterangannya, Senin, 29 Juli.
“Objek di sini tidak melulu berupa manusia, tapi bisa benda mati atau bahkan sebuah aktivitas. Setiap orang yang mempunyai passion terhadap objek apapun akan mudah terkait dengan single ini,” lanjut Ravi.
Peran Ravi di “My Heaven” tidak berhenti sampai di situ, dalam video musik yang dapat disaksikan di YouTube, Ravi juga bertindak sebagai sutradara dan penulis naskah.
“Video ini merupakan representasi sederhana dari lirik My Heaven dengan menampilkan berbagai relasi passionate di dalamnya, dengan sedikit twist ringan pada ending video musik,” ujar Ravi.
Bersamaan dengan dirilisnya “My Heaven”, Ravi Andika juga menandai proyek besar yang akan segera dirangkum dan dirampungkan dalam waktu dekat.