Bagikan:

JAKARTA - Pepeng eks Naif telah melalui debutnya sebagai solois dengan nama Franki Indrasmoro. Dia merilis single debutnya yang berjudul “Ceriakan Dunia” pada Februari lalu.

Masih dalam rangka memperkenalkan dirinya sebagai solois, Franki akan meluncurkan video musik untuk single tersebut. Musisi 48 tahun itu tampaknya ingin tampil total dengan karya yang membawanya sebagai solois.

Hari ini, Franki memulai proses syuting untuk video musik “Ceriakan Dunia”. Dibantu Greg Soegono selaku sutradara, konsep video musik ini ingin menangkap secercah keceriaan di antara kegelisahan dan kepenatan hidup di Jakarta.

“Hari pertama syuting hanya adegan Mas Pepeng saja, main drum dalam keramaian pejalan kaki dan kendaraan,” kata Greg Soegono, menjelaskan proses syuting video musik.

“Kemudian, hari kedua syuting akan dilakukan di beberapa kawasan di Jakarta Selatan, tepatnya di taman, gang sempit, di dalam angkot, dan kafe,” lanjutnya.

Nantinya, Pepeng juga akan ditemani band pengiringnya. Kemunculan mereka akan mengganggu ketenangan orang-orang yang sibuk berangkat kerja dan berkegiatan. Namun pada akhirnya semua akan menikmati kehadiran Franki dan band.

Adapun, “Ceriakan Dunia” yang ditulis Franki Indrasmoro sempat direkam oleh Naif dan menjadi bagian album kompilasi Kampus 24 Jam Hits vol.2 yang dirilis terbatas di lingkungan Institut Kesenian Jakarta pada tahun 2007.

Dalam versi terbarunya, lagu ini dikerjakan bersama duo SCALLER, Reney Karamoy dan Stella Gareth yang bertindak sebagai produser.