Bagikan:

JAKARTA - Cover lagu “Nuansa Bening” dari Ahmad Dhani yang viral menjadi perbincangan warganet belakangan ini. Versi dari pentolan Dewa 19 itu dinilai dinilai cocok karena karakter lagu dan vokal yang dirasa cocok.

Di tengah banyaknya pujian dari warganet, Ahmad Dhani justru merasa cover lagu yang dia lakukan sangat buruk. Dia tidak puas dengan suaranya di lagu tersebut.

“Itu menurut saya adalah suara saya paling jelek pas nyanyiin lagu orang,” kata Ahmad Dhani, mengutip video unggahan Instagram Derry Sulaiman, Rabu, 22 Mei.

“Iya, yang lain banyak yang bagus, cuma yang viral malah yang paling jelek. Kan aneh,” lanjutnya.

Dhani sendiri mengaku lupa bahwa dirinya pernah menyanyikan lagu yang ditulis oleh Keenan Nasution itu. Ia bahkan sempat mencari tahu ulang.

“Aku itu lupa pernah nyanyi lagu itu di mana, sampai lihat videonya, 'Loh, pernah nyanyi lagu ini yoh?’, lupa aku,” ujar Dhani.

“Benar-benar lupa aku. Seratus persen lupa,” imbuhnya.

Mencoba mengingat kembali momen saat menyanyikan “Nuansa Bening” di salah satu program televisi, Dhani meyakini ada sesuatu yang membuatnya tampil tidak maksimal.

“Gua aja mikir ini live apa rekaman sih? Kok rekaman jelek banget. Kayaknya gua nyanyinya asal-asalan. Gua lupa,” kata Dhani.

“Nyanyinya asal-asalan pasti itu, buru-buru pasti itu.”