Bagikan:

JAKARTA - Cristina Scabbia mengatakan kepada para penggemarnya, dia dan rekan-rekannya di band Lacuna Coil dalam keadaan baik meski Italia ditutup terkait wabah virus corona atau COVID-19. Hal ini disampaikan sang frontwoman saat mereka meluncurkan video musik lagu Save Me.

Lacuna Coil membatalkan sejumlah konser mereka termasuk di Indonesia dalam gelaran festival Hammersonic pada akhir Maret mendatang. Penyebaran virus corona di wilayah asal mereka di Lombardy, bagian utara Italia, membuat negara tersebut mengeluarkan regulasi yang tidak memperbolehkan mereka bepergian ke luar negeri. 

Sejak itu, pemerintah Italia memberlakukan penutupan skala nasional untuk mencoba mencegah masuknya virus sejenis flu tersebut. Namun kini Scabbia mengungkap, situasi di negaranya saat ini tidak seburuk yang diberitakan media.

“Yang ingin saya lakukan adalah meyakinkan penggemar kami bahwa kami baik-baik saja. Setelah berita pertama tentang virus corona, saya mendapat banyak pesan dari para penggemar yang bertanya kepada saya dengan panik: ‘Apakah Anda baik-baik saja? Apakah kamu sakit? Apakah demamnya tinggi? Bisakah kamu berdiri? Apakah kamu sekarat?" Scabbia mengatakan kepada NME, seperti dikutip dari Loudersound.com, Kamis, 12 Maret.

"Dan saya seperti, 'Apa yang kamu bicarakan? Saya baik-baik saja. Saya di rumah, saya menonton TV, saya bersantai setelah tur Amerika Selatan'. Tapi semua orang berpikir bahwa Italia adalah negara Resident Evil dan semua orang hampir mati.

"Jadi apa yang saya dan band-band Italia lakukan adalah mencoba menggunakan media sosial kami untuk meyakinkan semua orang bahwa situasinya tidak gila seperti yang dilukiskan beberapa media."

Di saat Lacuna Coil diisolasi, mereka justru mengambil kesempatan itu untuk merilis video live lagu Save Me dari album Black Anima. Tonton videonya di bawah: