Sempat Terhenti karena Hujan Deras, Penampilan Ali Buat Kemeriahan Joyland Festival Jakarta 2023 Berlanjut
Penampilan Ali di Joyland Festival Jakarta 2023 (Ivan Two Putra/VOI)

Bagikan:

JAKARTA - Sempat tertunda selama 50 menit akibat hujan deras dan gemuruh, gelaran Joyland Festival Jakarta 2023 hari pertama di GBK Baseball Stadium Senayan, Jakarta Pusat pada Jumat, 24 November kembali berlanjut.

Kamaal Williams yang sebelumnya baru menampilkan empat repertoar, melanjutkan penampilannya di Plainsong Live Stage.

Kemudian, pertunjukan berlanjut dengan penampilan Ali di Joyland Stage. Kemunculan Arswandaru, John Paul Patton dan Absar Lebeh di atas panggung membuat penonton kembali memenuhi area depan panggung.

Meski rintik hujan masih membasahi area GBK Baseball Stadium Senayan, ribuan penonton tak bergeming untuk melihat penampilan Ali dari dekat.

“Terima kasih sudah menunggu kami. Walaupun hujan, kalian semua masih ada di sini. Terima kasih,” kata Arswandaru.

Ali menampilkan lagu-lagu nyentrik dan dinamis mereka, yang kental dengan nuansa Timur Tengah, rhythm funk dan afro beat.

Ribuan penonton tidak hentinya menikmati alunan dari lagu-lagu yang Ali bawakan, seperti Dance Habibi, Downtown Strut, South East, dan Crystal Sand.

Kemeriahan Joyland Festival Jakarta 2023 terus berlanjut dengan penampil lain dari dalam dan luar negeri, antara lain Jevin Julian, Bernadya, The Panturas, White Shoes & The Couples Company, EAJ, Fazerdaze, d4vd, Mew, Benny Sings dan lainnya.

Sebagai informasi, Joyland Festival Jakarta 2023 berlangsung selama tiga hari, mulai Jumat, 24 November hingga Minggu, 26 November.