Bagikan:

JAKARTA - PT Toyota-Astra Motor (TAM) telah meluncurkan GR Yaris Facelift dalam pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 dengan membawa sejumlah perubahan mulai dari luar hingga teknis.

Mobil ini menandai debut di Indonesia setelah diperkenalkan secara global pada awal tahun ini melalui Tokyo Auto Salon di Jepang.

Ini adalah kedua kalinya model GR Yaris diperkenalkan di tanah air setelah sebelumnya TAM menghadirkan versi pra-facelift pada tahun 2021 lalu. Tidak seperti versi sebelumnya, perusahaan memastikan GR Yaris Facelift akan diproduksi berkelanjutan walaupun harus melewati sistem antrean. Meskipun demikian, animo publik mengenai hot hatch ini tetap tinggi.

Marketing Director PT TAM Anton Jimmi Suwandi, mengatakan antusiasme terhadap model ini cukup tinggi, bahkan yang ingin merasakan sensasi berkendaranya.

“Antusiasme cukup tinggi, banyak dari mereka yang ingin test drive langsung juga karena secara output tenaga naik,” kata Anton pada media di Tangerang, Sabtu, 27 Juli.

9

Ia juga berujar bahwa penerimaan model tersebut hampir sama seperti GR Corolla. Namun, perbedaannya ialah GR Corolla telah diluncurkan lebih dulu sehingga jumlah Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) lebih tinggi.

“Kurang lebih penerimaannya sama, Kalau GR Corolla karena informasinya sudah ada sejak jauh-jauh hari memang SPK-nya lebih tinggi,” ucap Anton.

Mobil ini sekilas memiliki wujud yang sama dengan GR Yaris sebelumnya. Namun bila dilihat dari dekat, hatchback ini mengalami sejumlah perubahan. Model ini direvisi pada bagian depan bawah atau bumper memiliki struktur baru yang lebih sporty dari sebelumnya. Kisi-kisi samping bawah kini dilengkapi bukaan lebih besar untuk memastikan kinerja pendinginan.

Perubahan juga terlihat jelas pada bagian belakang dengan bagian bawah yang didesain ulang, untuk mengoptimalkan aerodinamis dan pembuangan pada knalpot. Lampu belakang juga mengalami perubahan didesain saling tersambung dari kedua sisi.

GR Yaris Facelift diklaim memiliki performa lebih baik dengan transmisi otomatis delapan percepatan yang dikembangkan dan digabungkan dengan penggerak empat roda (4WD).

Meskipun pabrikan mempertahankan mesin 1,6 liter turbo seperti sebelumnya, GR Yaris facelift memiliki tenaga yang ditingkatkan dari 272 ps menjadi 304 ps dan torsi dari 370 Nm ke 400 Nm, sehingga menambah keseruan dalam berkendara.

Toyota menjual hot hatch ini dalam dua varian transmisi, yakni manual dengan harga Rp1,15 miliar dan Rp1,198 miliar untuk transmisi otomatis On The Road DKI Jakarta.