JAKARTA - Merek otomotif premium dari Jepang, Lexus kini menghadirkan SUV sub-kompak bernama LBX ke pasar tanah air melalui ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024.
Mobil ini akan diposisikan di bawah UX dan menjadikannya sebagai model dengan harga terjangkau yang pernah dihadirkan Lexus.
"Kami meluncurkan First-Ever Self-Charging Compact SUV pertama sekaligus mengkokohkan komitmen Lexus secara global," kata Vice President PT Toyota-Astra Motor Henry Tanoto, saat sesi peluncuran di GIIAS 2024, Tangerang, Rabu, 17 Juli.
Lexus LBX merupakan saudara dari Toyota Yaris Cross spesifikasi Eropa. Penamaan LBX berasal dari singkatan Lexus Breakthrough X(crossover), sebuah mobil yang memakai konsep berlawanan dengan gagasan kaku akan mobil mewah.
"Gebrakan Lexus melalui LBX ini akan menjadi game-changer dalam kelasnya," ucap General Manager Lexus Indonesia Bansar Maduma dalam penjelasannya.
Dibangun di atas platform GA-B, model ini memiliki dimensi yang ringkas dengan panjang 4.190 mm, lebar 1.825 mm, tinggi 1.545 mm, da wheelbase 2.580 mm.
Pada bagian dalam, LBX menawarkan kluster instrumen digital 12,3 inci dengan tampilan HUD yang digabungkan layar sentuh berukuran 9,8 inci. Sistem infotainment didukung Apple CarPlay dan Android Auto.
Untuk membuat pengguna mobil tidak merasa bosan, Lexus bekerja sama dengan Mark Levinson sebagai pemasok sistem suara dengan menghadirkan 13 speaker disertai subwoofer.
Dengan dilengkapi pelek berukuran 18 inci, Lexus LBX tersedia dalam penggerak roda depan dan semua roda dengan menghadirkan konfigurasi secara eksklusif Continuously Variable Transmission (CVT).
Pada bagian internal, LBX mengusung powertrain hybrid dengan menghadirkan mesin bensin 1,5 liter 3-silinder yang dapat menghasilkan tenaga gabungan 134 dk dan torsi 185 Nm.
Dengan daya yang dihasilkan dari mesin dan motor listrik tersebut, ini cukup membuat LBX berlari dari 0 hingga 100 km/jam dalam waktu 9,2 detik.
"Mobil ini juga menawarkan opsi personalisasi dan bespoke sesuai dengan keinginan pelanggan," pungkas Bansar.
Lexus LBX dibanderol dengan harga mulai dari Rp895 Juta On The Road DKI Jakarta.