Bagikan:

JAKARTA - Meluncur di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024, Suzuki Jimny 5 door ternyata banyak diminati terbukti dari pemesanan yang membengkak. 

Berdasarkan data yang didapat dari PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), pemesanan Jimny 5 door sudah mencapai 1.200 lebih unit. Hal tersebut diungkapkan oleh 4W Director Marketing PT SIS, Harold Donnel. 

"Saya sampaikan pemesanan saat ini sudah menyentuh 1.200 unit lebih," katanya, saat ditemui di pameran IIMS, Senin, 19 Februari. 

Lebih lanjut ia mengatakan pengiriman Suzuki Jimny 5 door mulai dikirim pada Maret 2023, dan 100 unit per bulan. Artinya, dengan pemesanan sudah lebih dari 1.200 unit inden mobil tersebut hingga tahun depan. 

"Bisa dihitung saja kalau per bulan 100 unit, sekarang kan sudah lebih dari itu (1.200)," tambahnya. 

Pria yang akrab disapa Harold ini mengatakan dalam koridor penjualan, salah satu variabel kepuasan pelanggan menjadi hal yang diperhatikan, salah satunya estimasi delivery. 

"Kalau kenyataannya sebut saja satu bulan pengiriman, sebut saja dan kami juga menyarankan seperti itu ( ke tenaga penjual), dan akan mengedukasi terus ke jajaran penjual," tambahnya. 

Jadi, inden Suzuki Jimny sudah tergolong panjang bahkan diperkirakan hingga tahun depan.