JAKARTA - Sosok Nike Ardilla sudah lama meninggal dunia di Bandung, 19 Maret 1995 pada umur 19 tahun. Meskipun begitu, sosoknya selalu dikenang oleh keluarga dan penggemar. Buktinya, ketika sosok Amel muncul dengan kemiripan pada Nike Ardila, warganet langsung heboh.
Pemilik nama lengkap Siti Aisyah Mardhiya Amilia ini viral di TikTok karena dianggap mirip dengan mendiang Nike Ardilla. Seolah ketiban rejekin nomplok, Amel lantas diundang ke beberapa stasiun TV. Popularitas Amel pun melejit seketika.
Meskipun banyak komentar warganet yang menyebut dirinya mirip dengan Nike, Amel tak berani menyebut dirinya mirip dengan Nike. "Aku sih enggak berani bilang aku mirip. Karena almarhumah Kak Nike itu kan cantik banget," katanya.
Namun, sekuat apapun Amel mencoba menolak kemiripan itu, keluarga Nike Ardilla justru menguatkannya. Produser Nike Adilla, Deddy Dores langsung menghubunginya. Hingga akhirnya Amel punya kesempatan bertemu dengan ibunda Nike Ardilla, Nining Ningsihrat ke Jakarta untuk bertemu langsung.
"Jadi teman dari keluarga Almarhum ada yang mengubungi aku. Karena kondisinya lagi pandemi akhirnya kita mutusin buat video call, ngobrol dikit. Terus udah," ujar Amel dalam wawancara Ekslusif dengan VOI di Tebet, Jakarta Selatan, Rabu, 30 Juni.
Nampaknya kerinduan keluarga pada penyanyi Bintang Kehidupan ini tak terbendung. "Beberapa hari kemudian keluarga almarhum ke Jakarta. Aku dihubungi terus ketemu. Kaget banget pas ketemu keluarga almarhumah itu, ramah banget, keluarga yang hangat. Di situ aku dirangkul dan sudah berasa kayak keluarga aku sendiri," paparnya.
Ada momen haru saat Amel menyuapi ibunda Nike. Video ini kemudian viral dan kembali membuat warganet penasaran dengan sosok Amel.
"Itu memang kemauan aku sendiri. Soalnya pas ketemu juga disitu kayak deket banget mami sosok dari almarhumah. Dan aku langsung ngerasa menyatu padahal baru pertama kali betemu. Perasaan aku campur aduk gitu ya," kenang Amel.
Pertemuan pertama itu begitu membekas bagi Amel. "Awalnya mami agak nunduk karena nggak bisa tatapan langsung. Terus mami natap aku, mami senyum, bilang katanya mirip sama sosok almarhumah pas masih dini," jelasnya.
Seperti orangtua sendiri, mami Nike juga memberinya semangat untuk rajin sekolah dan jangan lupa untuk bahagiakan orangtua. Nining seoalah melimpahinya dengan doa-doa. "Didoain supaya bisa banggain orangtua, sukses terus, sehat walafiat, rejeki lancar terus," katanya.
BACA JUGA:
Berkat takdir Tuhan, Amel yang memiliki wajah mirip Nike Ardilla. Kepopuleran Nike sebagai artis multitalenta tidak pernah bisa ditandingi di Indonesia. Karena setelah meninggal lebaih dari 20 tahun, Nike Ardilla tetap diingat.
Selama sejarah dunia hiburan Indonesia ada, hanya Nike Ardilla artis satu-satunya yang mendapatkan penghormatan paling tinggi di mana setiap tanggal kelahirannya dan kematiannya selalu diperingati. Museum dan makam Nike juga selalu ramai dikunjungi penggemarnya di hari lahir dan kematian Nike.
Kehebohan warganet ketika Amel muncul dengan kemiripan pada Nike adalah bukti baru bahwa sosok Nike Ardila tak pernah dilupakan penggemarnya.
"Aku seneng dan bersyukur banget karena setiap orang udah punya takdir masing-masing dari Allah. Walaupun melewati jalan yang sangat berat, bersyukur bisa membahagikan banyak orang. Bisa membayar rindu pada mereka yang kangen sama almarhumah. Itu yang paling aku senengin," tegasnya.
Tak mau lupa diri, Amel mengaku ingin berziarah ke makam Nike Ardilla jika kondisi sudah memungkinkan. "Aku pengin silaturohmi, pengin ziarah, bantu doa semoga alamarhumah selalu tenang di sisi Allah," harapnya.
Kemunculan Amel menuai pro kontra warganet. Buka cuma sambutan positif, Amel juga mendapat tanggapan negatif yang menyebutnya panjat sosial aliat panjat sosial pada kepopuleran Nike Ardilla.
"Kalau pronya itu karena positifnya ya jujur aku seneng banget, kayak setiap aku baru bangun tidur tuh aku buka HP lihat komentar-komentarnya membuatku bersyukur banget dikasih kesempatan sama Allah. Aku harus percaya diri, aku gak boleh insecure terus. Setiap orang punya porsinya masing-masing." katanya.
Sebaliknya, Amel juga harus sanggup menerima komentar negatif atas kemunculannya. "Kalau untuk komentar negatif itu tuh mikir bahwa hidup itu selalu tentang pilihan. Dan pilihan itu, apa yang kita pilih dan itu ya jawaban-jawabannya mau positif atau negatif ya tetap harus diterima," katanya.
Komentar negatif, menurut Amel, tak bisa dihindari. Dia sadar sepenuhnya hal itu harus diterima. "Itu pilihan ya, mungkin kurang enak dibaca dan mendukung. Itu aku jadikan motivasi agar bisa jadi lebih baik. Buktiin kalau aku bisa lebih baik. Ataupun itu bisa aja buat koreksi diri aku sendiri, mungkin aku ada kesalahan yang tidak aku sadari," jelasnya.
Hidup adalah pembelajaran, Amel tak memungkiri ada rasa sedih ketika membaca komentar negatif. Namun dia tetap terus berupaya menjadi lebih baik.
"Aku kalau baca komentar begitu sedih sih, tetap. Aku mikir kenapa. Tapi nggak papa setiap orang berhak berpendapat, ada baiknya ada buruknya. Tapi semua aku jadikan masukan. Keluarga aku selalu ngajarin aku buat jadi motivasi. Siapa tahu mungkin dari komentar yang kurang enak dibaca bisa jadi lebih bangkit dan mentalku lebih kuat. Aku jadi belajar banyak hal yang belum aku ketahuin," terangnya.
Perjalanan panjang akan dilalui Amel jika ingin meneruskan langkah Nike Ardilla di dunia hiburan tanah air. Berawal dari seorang fotografer yang menyadari kemiripannya dengan Nike Ardilla lalu menjadikannya viral, jalan itu kini terbuka lebar.
"Waktu itu aku pergi sama kakak aku ngopi di luar. dari ngopi kita pergi ke Dukuh Atas. Setelah foto-foto kita istirahat. Pas istirahat ini disamperin sama fotografer Kak Taufiq. Awalnya kakakku duluan yang ditawarin untuk difoto. Aku justru awalnya nggak PD," kenangnya.
"Aku diyakinin, disupport, diajak ngobrol suapaya lega dan nggak kaku. Pas foto aku dibantu diarahin posenya. Habis ambil beberapa foto pulang. Abis itu diupload di sosial media, terus ramai gitu," imbuhnya.
Sebenarnya, teman-teman sekolahnya sudah memberi tahu bahwa dia mirip Nike. Namun, keyakinannya terbentuk setelah viral. "Temen sekolah aku sebenarnya yang pertama kali bilang aku mirip Nike Ardilla. Karena aku nggak tahu, setelah beberapa kali orang bilang aku mirip, aku langsung mencari tahu. Dia itu penyanyi dan pemain film yang hebat. Senang banget dibilang mirip," kenangnya.
Amel mengaku kaget dan merinding saat foto dirinya viral. Amel termotivasi karena Nike adalah sosok yang sangat legendaris. Dari 25 tahun meninggalnya Nike, fans selalu support bacakan doanya, itu membuatnta merinding banget.
"Masih berasa mimpi. Tapi balik lagi kan ini pandangan orang lain. Aku sangat menerima masukan mereka, aku terima semoga bisa menjadi motivasi aku untuk lebih baik," jelasnya.
Amel menegaskan meskipun banyak yang bilang dirinya mirip dengan Nike Ardilla, dia tidak bisa menggantikan Nike Ardilla. "Sosok Nike Ardila itu tidak akan bisa digantikan oleh siapapun, termasuk diri aku sendiri. Tidak akan tergantikan oleh hatiku," tegasnya.
Amel ingin belajar berhati lembut dari sosok almarhumah. "Sosok yang sangat lembut dan ramah pada semua orang. Karena jarang banget ada sosok seperti Nike Ardilla," tegasnya.
Amel pun bersyukur dan akan menggunakan peluang ini dengan baik. Untuk masuk ke dunia entertaiment, Amel merasa harus lebih keras berkarya. "Harus pinter-pinter membagi waktu dan menepati janji. Komitmen selalu dipegang, rendah hati dan ramah. Insya Allah ya lanjut ke dunia hiburan, tapi harus ngobrol dulu sama orang tua. Kalau memang ini jalanku, pasti aku akan berusaha keras. Aku belajar dulu untuk nyanyi atau akting," pungkasnya.