Jangan Nonton <i>Rentang Kisah Extended</i> Kalau Nggak Mudik, Bikin Tambah Kangen Orang Tua
Film Rentang Kisah Extended (Foto: IG @_bi.bby_)

Bagikan:

JAKARTA - Film Rentang Kisah Extended tayang di Klik Film melang Hari Raya Idul Fitri 2021. Film ini mengisahkan kehidupan Gita dari berbagai sisi pribadi, keluarga, dan sahabat. Diadaptasi dari novel berjudul sama, Rentang Kisah akan mengajak kita 'berziarah' pada kerja keras orang tua.

"Cinta anak ke orang tua itu nggak mungkin tulus, karena anak nggak bisa memilih siapa orang tuanya. Tapi orang tua ke anak itu tulus tanpa syarat." Percakapan ibu Gita yang diperankan oleh Cut Mini menjadi tulang cerita di film ini.

Kamu akan disuguhi bagaimana Gita selalu mendapat yang terbaik dari orang tuanya. Dukungan moral, nilai-nilai kebaikan dan agama yang ditanamkan ayah dan ibu, juga dukungan finansial untuk kuliah di Jerman semua didapatkan Gita tanpa kesulitan. Hingga pada akhirnya kita akan diperlihatkan bagaimana orang tua Gita bekerja keras menebus semua itu untuk anak tercinta.

Setiap orang tua menginginkan yang terbaik untuk anaknya. Sesulit apapun pekerjaan yang harus mereka jalani, orang tua akan menguatkan diri tidak mengeluh, bahkan tanpa diketahui anak. Maka jika kamu tidak mudik lebaran tahun ini, film Rentang Kisah Extended dijamin akan membuatmu baper alias terbawa perasaan. Apalagi jika, maaf, orang tua sudah tiada. Film Rentang Kisah akan membawa kita mengenang kembali jasa orang tua dalam mendidik dan membesarkan kita. 

Film yang diangkat dari perjalanan hidup Gita Savitri ini, diperankan oleh Baby Tsabina, Bio One, Cut Mini, Donny Damara, Debo, Junior Robert, Ali Segaf, Rigen Rakelna, Carmela Van Der Kruk, dan Putera Wicak. Sesuai dengan ceritanya, film ini menyuguhkan landscape tiga negara, Indonesia, Jerman, dan Amerika. Ini akan membuat filmnya semakin kaya.

Versi Extended ini juga dipenuhi lagu-lagu yang menarik dan bikin telinga dimanja. Kisahnya dipaparkan dengan tidak terburu-buru. Sehingga setiap bagian akan terasa personal, karena bisa jadi apa yang Gita alami pernah juga kamu alami. 

Sutradara film Rentang Kisah, Danial Rifki mengungkapkan, film Rentang Kisah Extended ini berbeda dengan versi sebelumnya. "Di versi extended ini, saya diberi keleluasaan oleh produser untuk proses editingnya. Kalau versi  sebelumnya lebih menceritakan tentang keluarga Gita, di versi ini ditambah lebih banyak hubungan sosial Gita,” ungkapnya saat Gala Premiere Virtual, Selasa, 11 Mei.

Danial juga menambahkan, film Rentang Kisah versi extended ini merupakan scene-scene favoritnya yang tidak ada di versi sebelumnya. ”Ini sebenarnya scene-scene yang terbuang sebelumnya, dimasukan disini. Jadi saya bingung, kalau ditanya mana scene favorit saya, karena semua scene di versi ini adalah pilihan saya,” tambahnya.

Cut Mini yang memerankan tokoh ibu dari Gita Savitri mengaku tidak pernah merasa kesulitan membangun chemistry selama syuting film Rentang Kisah. ”Kalau chemistry sudah dibangun saat reading. Jadi, saat syuting semua chemistry sudah terbangun. Malah saya tidak bertemu dengan mas Dony, yang menjadi suami saya di film ini,” ujarnya.

Sedangkan Beby Tsabina yang memerankan sosok Gita Savitri di film Rentang Kisah Extended ini, mengaku kalau kesulitan berakting di film ini, saat harus menggunakan bahasa Jerman. ”Saya belajar bahasa Jerman hanya satu minggu. Tapi, aku selalu ngobrol dengan guru bahasa Jerman. Pas di Jerman, aku juga selalu ngobrol dengan bahasa Jerman. Tapi, pas syuting, bapak Danial Rifky selalu meminta tambahan dialog bahasa Jerman. Jadi pas dilokasi baru belajar,” imbuhnya.

Film Rentang Kisah Extended akan tayang di Klik Film mulai tanggal 12 Mei 2021. Hanya dengan berlangganan Rp 10 ribu/minggu, bisa menyaksikan film ini, serta ribuan film lainnya yang disajikan Klik Film.