YOGYAKARTA – Yacht adalah jenis kapal dengan ukuran relatif kecil namun mengutamakan kenyamanan. Sebagai hadiah untuk diri sendiri di ulang tahun ke-28, Prilly Latuconsina membeli yacht. Momen unboxing kado tersebut diunggahnya di sosial media. Bukan soal harga, tetapi soal bagaimana wanita yang perjalanan karirnya kian berkibar di industri film ini bisa memfasilitasi hobinya mancing dan freediving di laut.
“Unboxing kado dari aku untuk aku”, tulis Prilly mengantarkan unggahan potretnya kemarin. Ia mengaku, yacht ini dibeli biar “kapanpun mau mancing dan freediving tinggal gaaass”.
Tampak yacht masih terbungkus pack berwarna putih. Prilly berpose didepannya, mengenakan outfit kasual. Dipakainya kacamata sunscreen supaya terlindung dari sinar matahari.
Senyumnya merekah dengan pose berkacak-pinggang. Prilly tampak bahagia dengan self-reward atas kerja kerasnya. Beberapa potret unboxing membuka “bungkus” kapal yang nyaman ini diunggahnya.
Yacht milik Prilly ditandai dengan label namanya, bertulis “Prilly Latuconsina FISHER”. Rambutnya dikepang, supaya tetap fleksibel ketika membuka kado. Pekan lalu, wanita kelahiran Tangerang ini mengulang hari lahirnya ke 28.
Prilly berpose di area kemudi. Area ini merujuk pada bagian kapal yang dikelilingi kaca pelindung dan merupakan pusat aktivitas kendali utama kapal.
Prilly juga menunjukkan area kabin kapal. Terlihat bisa bersantai dan rebahan. Tampak jendela di atas kepala memancarkan cahaya dari luar. Jendela tersebut bisa dibuka ataupun ditutup.
Diketahui lewat unggahan sosial media, Prilly Latuconsina banyak menghabiskan hobinya di aktivitas perairan, seperti memancing dan freediving. Sejumlah warganet memuji kekerenan Prilly. Beberapa juga berkomentar Prilly akan semakin sering “ngelayap” ke laut untuk melakukan hobinya.