Bagikan:

YOGYAKARTA – Menjaga kelembapan kulit tentu saja penting. Tetapi terlalu lembap hingga berminyak dan sebabkan keluhan lain, seperti berjerawat, bisa disebabkan banyak faktor. Termasuk perawatan tepat dan salah satu penyebab kulit berminyak adalah mengkonsumsi makanan berikut ini.

1. Banyak makan makanan mengandung garam

Mengkonsumsi garam secara berlebihan menyebabkan dehidrasi, retensi air, pembengkakan, dan kantung mata, jelas dokter kulit dan peneliti serta pengembangan di Colorescience UK, Patricia Boland. Garam juga menyebabkan paningkatan kadar minyak karena kulit mencoba melawan dehidrasi yang disebabkan oleh garam. Sebagai anjuran, batasi makan makanan dengan taburan diatasnya.

makanan menyebabkan kulit berminyak
Ilustrasi makanan menyebabkan kulit berminyak (Freepik/8photo)

2. Pengganti daging

Pengganti daging memang lezat tetapi biasanya memakai produk sampingan kedelai yang diproses secara berlebihan. Ini dapat menyebabkan produksi sebum berlebih dan mengandung lemak jenuh kadar tinggi.

3. Makanan dan minuman manis

Penelitian menunjukkan bahwa makanan tinggi gula meningkatkan produksi IGF-1, hormon peptide yang merangsang pertumbuhan, tetapi juga dapat menyebabkan produksi sebum berlebih. Jadi cobalah membatasi konsumsi makanan ataupun minuman manis yang menyebabkan kulit berminyak.

4. Karbohidrat olahan

Sama seperti makanan olahan pengganti daging di atas, makanan yang diolah berlebihan bisa berefek buruk, baik pada kulit maupun kesehatan apabila dikonsumsi  berlebihan. Sama seperti minuman manis, pati, pasta putih, dan tepung putih meningkatkan produksi IGF-1. Hal ini menyebabkan produksi minyak kulit berlebihan.

5. Selai kacang

Roti hangat dioles selai kacang dan dihidangkan bersama kopi tanpa gula, tampak sempurna. Tetapi penting memahami bahwa mengkonsumsinya dalam batasan. Selai kacang mengandung asam lemak omega-6. Apabila dikonsumsi berlebihan tanpa diimbangi asam lemak omega-3, dapat menyebabkan peredangan dan timbulnya jerawat pada kulit

6. Gorengan

Deep fry adalah cara menggoreng dengan mencelupkan seluruh gorengan dalam minyak panas. Berbagai macam gorengan yang rasa dan variasinya kaya. Tetapi ada lemak jenuh dan lemak trans yang jika dikonsumsi tidak dalam batasan aman, bisa menyebabkan peradangan, dilansir Byrdie, Senin, 23 September. Untuk mengganti metode menggoreng, bisa memakai air fryer dan mengganti dengan minyak zaitun atau minyak nabati lain.

Itulah makanan apabila dikonsumsi berlebihan bisa menyebabkan kulit berminyak. Selain mengukur porsi konsumsi makanan di atas, penting juga merawat kulit secara tepat. Seperti selalu memakai pelembap saat pagi sebelum memakai tabir surya SPF dan membersihkan saat malam dan pagi hari.