JAKARTA – Pada artikel kali ini VOI akan mengulas beberapa pria tertampan di dunia versi Majalah People’s, sebuah tabloid mingguan yang berasal dari Amerika Serikat.
Apakah ada salah satu dari pria-pria tampan nan seksi ini di bawah ini merupakan idola Anda? Mari kita cari tahu!
8 Pria Tertampan di Dunia versi Majalah People’s
1. Idris Elba
Di tahun 2018, majalah People telah menobatkan Idris Elba sebagai “Sexiest Man Alive”. Berbagai majalah fashion juga memasukkannya dalam daftar pria paling tampan di dunia tahun 2021.
Akting Elba mulai dikenal setelah membintangi beberapa film di antaranya Luther, The Wire, Thor: The Dark World, Thor: Ragnarok, dan Avengers: Infinity War.
Tidak hanya akting Elba yang menjadikan dirinya populer, namun wajah menarik, tubuh maskulin, dan kepribadian magnetis membuatnya banyak digemari. Selain itu ia juga seorang produser, penyanyi, rapper, DJ, dan penulis.
2. Mariano Di Vaio
Mariano Di Vaio adalah seorang model, perancang busana, selebriti internet, pengusaha, dan juga aktor, maka tidak salah jika majalah mode papan atas memilih dirinya sebagai salah satu pria paling tertampan di dunia.
Di Vaio memulai karir akting dan modeling ketika ber usia 18 tahun di London. Karirnya cemerlang, dalam kurun waktu satu tahun ia mendapatkan pengakuan luas sebagai model.
Selain modeling, Di Vaio juga menjadi duta untuk merek kelas wahid seperti Hugo Boss, Dolce & Gabbana, Calvin Klein, dan masih banyak lagi.
Di bidang wirausaha, Di Vaio memulainya dengan meluncurkan perhiasan MDV, koleksi kacamata MDV, dan lini sepatu MDV.
3. Kanye West
Di tahun 2004, Majalah People’s memilih Kanye dalam daftar pria terseksi yang masih hidup. Suami dari Kim Kardashian tersebut, bahkan pernah dinobatkan oleh majalah Times sebagai salah satu 100 orang paling berpengaruh di dunia.
Kanye West lahir di Atlanta dan dibesarkan di Chicago, dirinya adalah seorang rapper, penulis lagu, penyanyi, produser rekaman, dan pengusaha.
Kanye juga telah memenangkan penghargaan International Man of the Year dari GQ Awards. Di tahun 2020, ia telah memenangkan 255 penghargaan dan 758 nominasi untuk karyanya yang luar biasa.
4. Michael B. Jordan
Selanjutnya ada Michael B. .Jordan, seorang aktor dan produser yang lahir pada 9 Februari 1987 di Santa Ana, California, AS.
Jordan memulai karir akting pada tahun 1999 dengan film Black and White. Ia kemudian mendapatkan pengakuan yang lebih luas melalui film-film seperti Fantastic Four, Creed, dan Black Panther.
Jordan telah memenangkan banyak penghargaan atas penampilannya yang luar biasa, salah satunya Screen Actor Guild Award untuk film Black Panther.
Pada tahun 2013, Majalah GQ menempatkan Jordan dalam daftar "25 Most Stylish Men". Lalu di tahun 2020 giliran Majalah People’s yang menempatkannya dalam kategori "Pria Terseksi yang Hidup".
5. Chris Pratt
The Guardians of the Galaxy adalah film yang membawa Chris Pratt tenar hingga dikenal sebagai salah satu pria terpanas di dunia. Majalah People’s menempatkan dirinya dalam daftar Sexiest Man Alive.
Sebelum tenar, Chris hanya bekerja di sebuah restoran. Namun atas pembawaanya dalam karakter Peter Quill, Chris dipercaya di film-film seperti Avengers: Infinity War & Endgame, Passenger, Jurassic World: Fallen Kingdom, dan masih banyak lagi.
6. Chris Hemsworth
Selanjutnya ada God of Thunder, Chris Hemsworth seorang aktor Australia terkenal luas atas perannya sebagai Thor dalam film-film Marvel.
Karir Hemsworth dimulai melalui film Star Trek pada tahun 2009, hingga pengakuan internasional didapatkannya setelah memerankan karakter Thor.
Selain film Marvel, Hemsworth juga membintangi beberapa film seperti Superhit, Red Dawn, Star Trek, 12 Strong, Men in Black: International, dan Extraction.
Pada tahun 2014, Hemsworth mengalahkan Chris Pratt dalam daftar Sexiest Man Alive Majalah People’s.
7. Ryan Reynolds
Ryan Reynolds adalah seorang aktor, produser film, dan pengusaha asal Kanada yang tenar melalui film Deadpool.
Karir Ryan dimulai pada tahun 1993 melalui film Ordinary Magic, namun baru mendapatkan pengakuan internasional pada tahun 2016 atas perannya sebagai Wade Wilson dalam Deadpool.
Bahkan Majalah Times memasukkan Ryan dalam daftar "100 Orang Paling Berpengaruh" di dunia. Lantas Majalah People’’s memilihnya sebagai pria terseksi di dunia.
Selain wajahnya yang tampan, Ryan memiliki kepribadian maskulin, tubuh atletis, dan garis rahang yang sempurna, semuanya cukup membuat wanita mana pun tergila-gila.
8. Orlando Bloom
Bloom adalah aktor kelahiran Canterbury, Kent, Inggris yang memulai karir keaktoran pada tahun 1977. Film pertama Bloom berjudul Wilde, dirinya berperan sebagai seorang anak kecil.
The Lord of the Rings adalah film yang membuat Bloom melejit dan beberapa film petualangan lainnya seperti serial Pirates of the Caribbean, Kingdom of Heaven, dan serial The Hobbit semakin membuatnya tenar.
Beberapa kali Majalah People memilih Bloom dalam beberapa kategori yang berbeda, di antaranya “25 Hottest Stars Under 25”, “50 Most Beautiful People in the World”, dan “Hottest Bachelors.”
Selain deretan pria tertampan dunia versi Majalah People’s, ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!