Daftar Pekerjaan yang Terancam Hilang, Salah Satunya Anggota Dewan?
Ilustrasi kecerdasan buatan (dok. pixabay)

Bagikan:

YOGYAKARTA – Saat ini banyak beredar daftar pekerjaan yang terancam hilang. Salah satu prediksi bahkan dikeluarkan oleh World Economic Forum (WEF). Menurut laporan mereka, sejumlah profesi akan hilang pada periode 2023 hingga 2027. Hal itu terjadi karena berkaitan dengan adanya kecerdasan buatan.

Daftar Pekerjaan yang Terancam Hilang

Menurut WEF, ada 10 profesi yang diramalkan akan hilang. Hal tersebut terjadi karena masifnya perkembangan teknologi, sehingga ada kemungkinan profesi manusia diganti oleh kecerdasan buatan (AI). Adapun daftar pekerjaan yang kemungkinan besar hilang adalah sebagai berikut.

  1. Teller bank atau profesi yang sejenisnya
  2. Profesi yang berkaitan dengan layanan pos
  3. Petugas kasir dan tiket
  4. Petugas entri data
  5. Sekretaris
  6. Profesi yang bertugas sebagai pencatatan, perekaman, dan penyimpanan persediaan bahan baku
  7. Akuntan, profesi pembukuan, dan petugas penggajian
  8. Legislator atau anggota dewan
  9. Petugas statistik, keuangan, dan asuransi
  10. Petugas penjualan langsung atau pekerja yang melakukan pekerjaannya secara door-to-door

Dari 10 daftar profesi yang kemungkinan hilang di atas, petugas entri data, profesi akuntan, dan sekretaris diprediksi mengalami penurunan yang cukup signifikan. Tak hanya itu, profesi seperti satpam, tukang bangunan, hingga asisten rumah tangga juga diperkirakan berkurang.

Pengurangan profesi ternyata dibarengi pula dengan penambahan profesi lain di masa depan. Penambahan profesi terjadi terutama pada pekerjaan yang berkaitan dengan teknologi. Adapun penambahan profesi di masa depan adalah sebagai berikut.

  • Pekerja yang mengerti atau spesialis di bidang AI dan Machine Learning (ML)

Profesi ini bertanggung jawab untuk menerapkan kecerdasan buatan di perusahaan.

  • Spesialis Keberlanjutan Bisnis

Profesi ini bertugas untuk memprediksi sekaligus memastikan bahwa perusahaan bisa bertahan lama serta tahan terhadap ancaman dan gangguan.

  • Analis Bisnis

Profesi ini bertugas untuk mengolah data lapangan menjadi sebuah prospek bisnis yang baik di masa depan.

  • Keamanan Informasi

Seiring dengan pesatnya teknologi informasi, pekerjaan yang berkaitan dengan keamanan informasi sangat dibutuhkan. Profesi ini bertanggung jawab termasuk menjaga jaringan komputer perusahaan.

  • Insinyur FinTech

Industri FinTech juga diprediksi mengalami kenaikan pesat. Salah satu penambahan profesi yang berkaitan dengan industri tersebut adalah insinyur FinTech, yakni menyediakan layanan keuangan dengan teknologi.

  • Data Analyst dan Scientist

Dua profesi tersebut saat ini mulai banyak dicari. Keduanya bertanggung jawab untuk mengolah data terutama yang berkaitan dengan angka untuk diolah demi keperluan bisnis.

  • Insinyur Robotika

Profesi ini bertugas untuk merancang sebuah mesin yang bertugas untuk melakukan beberapa pekerjaan manual yang biasa dilakukan oleh manusia.

  • Spesialis Big Data

Big data jadi hal yang sangat penting bagi teknologi saat ini. Profesi ini bertanggung jawab untuk menerjemahkan algoritma komputer menjadi kode. Selian itu juga mengembangkan bagaimana cara mengakses data.

  • Operator Alat Pertanian

Sejumlah profesi manusia di bidang pertanian juga mulai berkurang. Namun diprediksi akan muncul profesi operator alat-alat pertanian berbasis teknologi. Mereka bertugas sekaligus merawat dan memantau teknologi pertanian baru.

  • Spesialis Transformasi Digital

Proses kerja di sebuah perusahaan akan memasuki era digitalisasi. Profesi ini bertugas untuk membangun proses tersebut.

Itulah informasi tentang daftar pekerjaan yang terancam hilang. Kunjungi VOI.ID untuk mendapatkan informasi menarik lain.