Bagikan:

JAKARTA - Mengawali tahun 2021, merek jam tangan ternama G-Shock merilis koleksi baru “Full Metal 5000”. Berbeda dari koleksi biasanya yang menggunakan bahan serupa karet, kali ini mereka meluncurkan jam tangan sepenuhnya bermaterial logam. 

Dari penampakannya, jam tangan ini terlihat begitu mewah dan elegan. Sekali lagi, sangat berbeda dari koleksi G-Shock lain yang biasanya tampak basic atau malah terkesan ceria dengan warna-warna cerah. 

Warnanya merah reflektif dikombinasikan dengan rona kehitaman di permukaan dial. Perpaduannya memberikan kontras mencolok pada bagian jam lain. Ditambah dengan aksen berbayang gelap mengelilingi jam yang membuat setiap transisi warna tampak mulus. 

Warnanya sendiri dihasilkan dari proses finishing pelepasan ion bordeau. Proses tersebut diaplikasikan pada strap berbahan logam dan bingkai baja tahan karat. 

Tak hanya soal penampilan, jam tangan ini tentu memiliki fungsi standar. 

Klaimnya adalah tahan guncangan, mode pengisian daya tenaga surya untuk pemakaian baterai hingga sepuluh jam, alarm multifungsi, lampu latar menyala, serta koneksi bluetooth ke ponsel pintar untuk sinkronisasi data dan waktu. 

Varian jam tangan GMW-B5000RD-4JF ini tentu menarik untuk menambah koleksi Anda. Jam tangan ini akan secara ekslusif dijual di Jepang dengan harga USD680 atau sekitar Rp9,5 juta.