Tips Liburan Asyik dan Nyaman dengan Anak dari Raisa
Raisa (tangkapan layar)

Bagikan:

JAKARTA - Raisa Andriana kerap membagikan momen kala berlibur ke luar negeri. Sejak memiliki anak, ia mengaku kini lebih terkonsep dalam pergi liburan yaitu pergi ke tempat ramah anak.

“Aku pengin banget ke Tokyo dan itu banyak destinasi friendly untuk anak. Kemaren juga baru dari London tapi buat kerja,” lanjutnya.

Istri Hamish Daud itu juga mengaku berlibur punya banyak manfaat buatnya. Selain memiliki waktu sendiri, ia lebih fokus dalam bekerja menciptakan lagu dan lirik.

“Kalau aku di rumah tuh banyak kerjaan lain kayak kerjaan rumah, main sama anak, justru malah bikin gak fokus,” cerita Raisa

“Aku staycation buat kerja jadi pikirannya bisa fokus, bikin lirik, bikin konten bisa fokus dan me time kayak spa di hotel. Sehari aja cukup sih untuk ngeboost semuanya buat aku,” lanjutnya.

Raisa juga punya tips untuk membuat liburan menjadi lebih baik. Ia bersama Hamish banyak merencanakan konsep dan saling bekerja sama untuk mengurus anak mereka.

“Misalnya hari ini hari anak ya. Kita cari kegiatan yang sesuai anak misalnya taman bermain atau museum. Aku kan kalo pergi bertiga aja. Misalnya shopping day ya sudah aku yang pergi, papanya sama Zalina,” tutur Raisa.

“Bagi tugas itu kunci. Aku cari destinasi yang ramah anak. Kalo ada keluarga dan teman-teman di sana lebih enak lagi jadi bagi-bagi tugas lebih seru,” saran Raisa.