Tanggapi Doddy Sudrajat, Arist Merdeka Sirait Beberkan Kronologi Curhat Ayah Vanessa Angel
Arist Merdeka Sirait (tangkapan layar)

Bagikan:

JAKARTA - Ketua Komnas Perlindungan Anak, Arist Merdeka Sirait memberi penjelasan terkait kedatangan Doddy Sudrajat, ayah dari mendiang Vanessa Angel ke KPA.

“Saya ingin menjelaskan sesungguhnya bahwa saudara Doddy datang menghubungi saya melalui WhatsApp untuk berkonsultasi menyangkut keluhan-keluhan beliau dalam kasus Gala,” kata Arist Merdeka Sirait dikutip dari Paragram pada Kamis, 27 Januari.

Doddy mengatakan sudah sebulan dia tidak bisa menjumpai cucunya dan menunjukkan beberapa video yang diduga praktik eksploitasi terhadap Gala Sky Ardiansyah.

“Ada keluhan antara lain beliau sudah mengeluh satu bulan saat bertemu saya, tidak bisa bertemu dengan cucunya, Gala. Lalu ada video-video yang disampaikan kepada saya sebagai dokumen dikonsultasi apakah itu praktik eksploitasi atau tidak,” jelasnya.

Doddy pun menyebut ayah Bibi, H. Faisal diduga melakukan eksploitasi terhadap Gala, namun Arist mengaku belum melakukan tindakan apapun setelah mendengar hal tersebut. Dia beralasan pihak Komnas PA harus berkunjung ke rumah H. Faisal.

“Saya didampingin Dewan Komisioner untuk melihat sesungguhnya apa yang terjadi dan dicompare, disesuaikan dengan keluhan itu dan saya melihat bahwa Gala sebagai cucu dari Doddy dan Faisal itu baik-baik saja,” kata Arist.

Melihat Gala tumbuh sebagai orang yang cerdas, Komnas PA berupaya untuk membantu mediasi yang diinisiasi oleh H. Faisal. Sayangnya pihak Doddy enggan menyambut rencana tersebut.

“Pertemuan yang dibuat oleh H. Faisal untuk mediasi tapi itu ditolak oleh saudara Doddy. Etikad baik kita ditolak oleh saudara Doddy tidak tahu apa motivasinya,” tutup Arist.

Tidak hanya itu, Arist juga menjawab pernyataan penasehat hukum Doddy yang meminta Ketua Komnas PA agar diganti oleh perempuan.

"Oh ini sungguh konyol dan menakutkan, dan menyakitkan. Karena penasehat Doddy tidak memahami siapa Arist Merdeka Sirait. Gagal paham menilai saya. Saya ini adalah sahabat anak Indonesia yang memberikan perhatian anak-anak Indonesia," kata Arist.

"Tidak ada hak untuk Anda mengatakan saya harus diganti dari Komnas PA karena ada mekanisme yang bisa dilakukan selain sakit, meninggal dunia atau mengeksploitasi lembaga. Bukan pengacara Doddy, saudara Damar," tutupnya.

Sebelumnya, Doddy Sudrajat terlihat menyambangi rumah H. Faisal secara dadakan untuk berdamai dan mengajak Gala pergi bermain tapi saat itu Gala masih tidur sehingga rencana itu batal direalisasikan.