Bagikan:

JAKARTA - Desainer kreatif untuk Louis Vuitton, Virgil Abloh meninggal dunia pada Minggu, 28 November karena sakit kanker yang dideritanya.

Beberapa tahun belakangan, Virgil Abloh berjuang menghadapi kanker yang ia derita sejak didiagnosa pada tahun 2019. Akan tetapi dia tetap produktif dengan mengelola koleksi pria Louis Vuitton.

Melansir HYPEBEAST pada Senin, 29 November, CEO LVMH, Bernard Arnault mengumumkan kabar duka ini. “Kami terkejut dengan kabar ini. Virgil bukan hanya visioner dan desainer jenius, dia juga pria dengan jiwa yang indah dan pikiran yang besar,”

Sejak kabar ini diumumkan, teman-teman Virgil Abloh yang datang dari dunia hiburan dan fesyen mengucapkan belasungkawa. Mereka juga membagikan momen indah bersama sang desainer.

Hailey Bieber membagikan foto gaun pernikahannya bermerk Off-White, brand yang didirikan Virgil Abloh. Dia mengenakan gaun tersebut untuk pernikahan dengan Justin Bieber. “Virgil memenuhi cara saya memandang fashion dan street style, cara dia melihat sebuah hal sangat menginspirasi saya.”

Gigi Hadid mengunggah foto bersama Virgil Abloh dan menuliskan,” Dia akan selalu dirindukan dan dirayakan oleh saya dan semua orang di industri yang cukup beruntung bisa bekerja dengan supernova sebenarnya di balik pria ini.”

Lewat Twitter-nya, BTS sebagai brand ambassador Louis Vuitton menuliskan, “RIP Virgil Abloh, kamu akan dirindukan. Sebuah kehormatan bekerja denganmu. Seorang jenius yang kreatif.”

Kendall Jenner menuliskan, “Kamu akan selalu menginspirasi saya setiap hari, V. Saya bersyukur atas setiap moment. Istirahat, temanku.”

Rapper Drake mengatakan, “Rencana saya untuk menyentuh langit 1000 lebih banyak untuk kamu… Cinta kamu seterusnya saudaraku. Terima kasih untuk semuanya.”

Atlet LeBron James mengunggah foto bersama Virgil dan mengatakan, “Istirahat dengan tenang LEGENDA!”

Selain itu ada Kanye West yang mendedikasi paduan suara Sunday Service untuk Virgil Abloh dengan menyanyikan Easy on Me dari Adele.

Virgil Abloh adalah pria kulit hitam pertama yang menempati pimpinan tertinggi untuk desainer asal Prancis. Kesuksesannya mengelola Off-White membawanya dalam mengeksplor street style ke catwalk.

Lahir pada 30 September, 1980, Virgil Abloh meninggal dunia di usia 41 tahun.