JAKARTA - Tak hanya produsen mobil yang fokus dengan pasar India di tahun 2024 ini, pabrikan roda dua pun demikian. Ducati akan mencoba menggebrak pasar India dengan memboyong delapan motor baru sekaligus, serta membuka dua dealer baru di negara tersebut. 

Dikutip dari laman Autocar India, Kamis, 4 Januari, jenama asal Italia ini akan membawa model limited atau edisi terbatas hanya tersedia 630 unit+63 unit di dunia yakni Streetfighter V4 Lamborghini akan menjadi model pertama yang akan hadir. 

Sementara itu, pada kuartal kedua 2024 Ducati akan memboyong tiga motor baru sekaligus yaitu DesertX Rally, Hypermotard 698 Mono dan jajaran Streetfighter V4 yang diperbarui. 

7
DesertX Rally 2024

Selain itu, serangkaian edisi khusus berdasarkan platform Monster yakni Monster 30 Anniversario juga akan hadir. Ducati Diavel for Bentley yang dibanderol Rp1 miliaran juga akan meramaikan pasar India, di mana motor satu ini hanya tersedia 550 unit untuk pasar global. 

Belum cukup, Panigale V4 SP2 30 Anniversario 916 dan Panigale V4 Racing Replica 2023 juga akan hadir di India tahun ini. Tentunya dengan banyak variasi ini, pilihan motor Ducati semakin beragam untuk pasar India. 

6
Monster 30 Anniversario

Beberapa model di atas di pastikan akan hadir di tahun 2024, dan ada satu model lagi yang diperkirakan akan hadir yakni Multistrada V4 RS yang dikenal sebagai motor touring bertenaga superbike pada kuartal keempat. 

Jadi, akan banyak gebrakan baru dari Ducati untuk memanjakan pecinta roda dua yang menyukai motor dengan tenaga besar di tahun 2024.


The English, Chinese, Japanese, Arabic, and French versions are automatically generated by the AI. So there may still be inaccuracies in translating, please always see Indonesian as our main language. (system supported by DigitalSiber.id)