Man City Samai Poin Liverpool Usai Taklukkan Crystal Palace
JAKARTA - Manchester City masih terlalu kuat bagi Crystal Palace. Dalam duel Premier League Inggris di Stadion Selhurst Park, Sabtu, 6 April 2024 malam WIB, Man City menaklukkan lawannya 4-2. Kemenangan yang menjadikan Man City menyamai poin Liverpool.
Man City menjaga peluang mempertahankan trofi Premier League setelah kembali meraih kemenangan penting. Keberhasilan memenuhi target di laga tandang menjadikan Man City menyamai poin Liverpool yang memimpin klasemen.
Kini, kedua tim sama-sama mengantungi poin 70. Hanya, Man City masih kalah selisih gol sehingga menduduki peringkat dua.
Man City berharap rival satu kota, Manchester United, bisa menghadang laju Liverpool. Kedua tim akan berduel di kandang MU di Stadion Old Trafford, Minggu, 7 April 2024 malam WIB.
Namun posisi Man City bakal berubah bila Arsenal yang saat ini turun ke peringkat tiga mengalahkan Brighton and Hove Albion.
Bahkan kemenangan itu membawa The Gunners ke puncak klasemen karena saat ini mereka memiliki poin 68.
Sementara, Palace masih berkutat di papan tengah. Mereka menduduki peringkat 14 dengan poin 30. Mereka masih unggul delapan poin dengan Luton Town yang berada di zona degradasi.
Dalam duel itu, Palace sesungguhnya melakukan start gemilang. Tuan rumah unggul saat laga baru berjalan tiga menit. Gol dihasilkan striker Jean-Philippe Mateta yang menaklukkan kiper Stefan Ortega.
Hanya keunggulan Palace tak bertahan lama. Man City memberi respons cepat dengan menyamakan skor melalui gelandang Kevin De Bruyne.
Dirinya memanfaatkan bola liar dan menyambarnya sehingga membobol gawang Palace di menit 13. Skor berubah menjadi 1-1 dan bertahan hingga babak pertama usai.
Memasuki babak kedua, Man City langsung menggebrak. Hasilnya, giliran pasukan Pep Guardiola yang mencetak gol cepat. Kali ini, Rico Lewis yang membalikkan keadaan menjadi 2-1 di menit 47.
Pertandingan kian sengit dan Man City mengendalikan permainan. Bahkan The Cityzens memperbesar keunggulan setelah striker Erling Haaland yang menyelesaikan assist De Bruyne membobol gawang Palace di menit 66.
また読む:
Gol Haaland langsung meruntuhkan moral pemain Palace. Terbukti, hanya empat menit berselang, Man City menambah gol setelah De Bruyne mencetak brace. Skor berubah menjadi 4-1 untuk Man City.
Palace akhirnya memperkecil kekalahannya melalui Odsonne Edouard di menit 86. Dirinya menyelesaikan umpan dari Jeffrey Schlupp. Skor berubah menjadi 4-2 untuk Man City dan bertahan sampai akhir laga.