Selamat! Lana Del Rey Resmi Menikah dengan Pemandu Wisata
JAKARTA - Lana Del Rey resmi menikahi kekasihnya, seorang pemandu buaya bernama Jeremy Dufrene pada Kamis, 26 September. Kabar bahagia ini dikonfirmasi oleh salah satu karyawan Airboat Tours tempat Jeremy bekerja.
Mengutip People, banyak foto beredar yang memperlihatkan Lana Del Rey dalam gaun putih dan Jeremy dengan setelan jas berwarna gelap. Mereka berjalan ke sekitar tenda dengan beberapa kursi dan meja dalam pakaian formal.
Kabarnya, mereka sudah mendaftarkan pernikahan mereka di Louisiana pada 23 September lalu. Mereka baru mengadakan acara pada 26 September di Des Allemandes, Louisiana.
Ayah Del Rey, Robert Grant mengantarkan sang anak sambil memegang buket bunga. Salah satu kapal juga didekorasi dengan bunga-bunga untuk pemberkatan pernikahan mereka.
VOIR éGALEMENT:
Saudara Del Rey, Caroline Grant dan Charlie Hill-Grant terlihat hadir sementara ibu Lana Del Rey, Patricia Hill tidak terlihat.
Lana Del Rey dan Jeremy Dufrene belum menjalin hubungan dalam waktu yang lama namun mereka sudah kenal sejak beberapa tahun lalu. Del Rey pertama kali mengunggah foto bersama Dufrene di tahun 2019 ketika ia mengikuti tur wisata satwa liar yang dipimpin oleh Dufrene.
"Jeremy lemme be captain at Arthur’s Air Boat Tours," tulis Lana Del Rey.
Pada Mei lalu, ia juga mengunggah foto bersama keluarganya dengan menulis, “Family w my guy,” Hubungan mereka mulai go public ketika mereka menghadiri pernikahan model Karen Elson di New York.
Jeremy Dufrene yang berbeda 10 tahun dengan Lana Del Rey adalah duda anak tiga dari hubungan sebelumnya. Dufrene pernah bekerja di pabrik kimia sebelum keluar dan menjadi pemandu wisata dengan sertifikat.