Manchester City Vs Bournemouth: Laga Beda Kelas
JAKARTA - Perubahan dan pergeseran peringkat klasemen Premier League Inggris kembali terulang. Manchester City diprediksi meraih menang untuk merebut posisi puncak saat menjamu Bournemouth dalam laga beda kelas di Stadion Etihad, Sabtu 4 November malam WIB.
Skenario pekan lalu sepertinya bakal terulang. Bila menang, Man City yang saat ini menduduki peringkat tiga akan melengserkan pimpinan klasemen Tottenham Hotspur.
Jarak hanya dua poin menjadikan Man City harus menang saat menghadapi Bournemouth. Selanjutnya Arsenal ganti merebut posisi itu bila menang atas Newcastle United.
Begitu pula Tottenham merebut kembali posisinya bila mengalahkan tamunya Chelsea pada London Derby.
Namun Man City mendapat sedikit keuntungan karena dua pesaingnya bertemu lawan berat. Skenario menang Arsenal dan Tottenham bisa gagal karena Newcastle dan Chelsea tengah on fire.
Sebaliknya, Man City jelas lebih diunggulkan saat menjamu Bournemouth yang tengah berjuang menjauh dari zona degradasi. Saat ini, Bournemouth menduduki peringkat 17 atau satu strip di atas Luton Town, tim yang menempati posisi teratas di zona merah.
Man City di atas kertas bakal mudah menggulung tamunya. Apalagi pasukan Pep Guardiola menunjukkan konsistensi.
Setelah kalah 1-0 dari Arsenal, The Cityzens langsung bangkit dengan menghajar Brighton and Hove Albion 2-1 dan Manchester United 3-0 dalam Manchester Derby. Kemenangan di derby itu yang menjadikan tim kian percaya diri karena mereka mengukuhkan dominasinya atas tim tetangga.
Apalagi striker Erling Haaland telah kembali menunjukkan ketajamannya. Setelah mencetak brace di derby, Haaland menjadi top scorer liga setelah mengemas 11 gol dari 10 pertandingan.
Dirinya akan ditopang Bernardo Silva, Julian Alvarez dan Jeremy Doku yang memaksa Jack Grealish duduk di bench.
Gelandang bertahan Rodri tetap menjadi pilihan pertama bersama Mateo Kovacic. Sementara, bek Manuel Akanji kembali bermain setelah absen karena larangan bermain. Dia bahu-membahu dengan John Stone, Kyle Walker dan Ruben Dias untuk membentengi Ederson.
Sementara, Bournemouth gagal melanjutkan kiprah di Carabao Cup setelah disingkirkan Liverpool. Hanya punya waktu recovery yang pendek, Bournemouth sudah harus kembali menghadapi tim elite.
Repotnya lagi, Bournemouth tidak bisa turun dengan kekuatan penuh. Gelandang Lewis Cook masih absen karena larangan bermain. Sedangkan Neto, Tyler Adams, Ryan Fredericks dan Emiliano Marcondes masih bergulat dengan cederanya.
Striker Dominic Solanke akan menjadi pilihan pertama untuk menembus pertahanan Man City. Selain itu ada Justin Kluivert yang bermain di belakang Solanke.
VOIR éGALEMENT:
Duo bek Max Aarons dan Lloyd Kelly kembali menjadi starter. Ini bisa membantu memperkuat sektor pertahanan sekaligus membentengi kiper Ionut Radu yang berdiri di bawah mistar.
Dengan kekuatan yang ada, Bournemouth berharap bisa menghadang laju Man City. Namun harapan itu sulit terwujud karena Man City mencatat rekor 100% atas lawannya selama 12 pertandingan home.
Artinya, Man City selalu menang, termasuk di laga musim lalu saat mereka membantai The Cherries 4-0.
Ini yang menjadikan Man City sangat diunggulkan menang. Bahkan tuan rumah diprediksi menang dengan skor besar di laga tersebut.
Prakiraan Susunan Pemain
Manchester City (4-2-3-1): Ederson; Walker, Stones, Dias, Ake; Rodri, Kovacic; Bernardo, Alvarez, Doku; Haaland
Bournemouth (4-2-3-1): Radu; Aarons, Zabarnyi, Kelly, Kerkez; Scott, Billing; Semenyo, Christie, Kluivert; Solanke