Bagikan:

JAKARTA - PT Bank Mandiri Tbk. disebutkan baru saja mendapat penghargaan sebagai Bank Digital Terbaik di Indonesia atau Indonesia Best Digital Bank 2021 dalam ajang Asiamoney Best Bank Awards 2021.

Direktur Teknologi Informasi Bank Mandiri Timothy Utama mengatakan prestasi ini merupakan sebuah pencapaian atas segala upaya perseroan demi memberikan layanan terbaik bagi nasabah.

“Keberhasilan kami menunjukkan performa finansial yang sangat baik dan pengembangan layanan serta infrastruktur digital yang inovatif untuk memudahkan pelayanan dan memenuhi kebutuhan finansial nasabah,” ujarnya dalam keterangan pers, Jumat, 8 Oktober.

Menurut Timothy, anugerah yang diterima sekaligus bentuk apresiasi terhadap aplikasi virtual perseroan, yaitu App Livin’ by Mandiri dan Digital Super Platform Kopra.

Dikatakan Timothy jika layanan tersebut mampu memberikan solusi perbankan digital yang komprehensif, baik bagi nasabah ritel maupun bisnis korporasi, melalui pemanfaatan infrastruktur digital Bank Mandiri yang saling terkoneksi dengan ekosistem bisnis digital.

“Aplikasi kami mengusung konsep cabang sehingga fitur yang ditawarkan komplit dan terbaik di kelasnya, termasuk integrasi layanan anak perusahaan,” turut dia.

Adapun, Digital Super Platform Kopra diklaim menghadirkan semua kebutuhan para pelaku usaha di segmen wholesale berikut ekosistemnya dari hulu ke hilir. Sehingga, sambung Timothy, kehadiran kedua super app, yakni Livin’ by Mandiri serta Kopra memungkinkan nasabah, debitur hingga pelaku usaha saling terkoneksi dengan layanan perbankan.

“Kami yakin, layanan digital Bank Mandiri mampu membantu nasabah terus tumbuh dan naik kelas melalui kemudahan transaksional di dalam ekosistem digital yang saling terhubung,” ucap dia.

Sebagai informasi, bank dengan kode saham BMRI itu menargetkan peningkatan jumlah user mobile banking menjadi dua kali lipat di akhir tahun 2021 dibandingkan tahun lalu. Saat ini Jumlah pengguna mobile banking sudah mencapai lebih dari 8 juta pengguna terdaftar. Di sisi lain, jumlah pengguna layanan wholesale sudah mencapai lebih dari 500.000 pengguna.