JAKARTA - Mengutip data RTI, harga saham perusahaan milik konglomerat Prajogo Pangestu, PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) ditutup naik 2,12 persen atau 150 poin ke posisi Rp7.225 hingga penutupan perdagangan Selasa, 24 September. Harga saham perusahaan milik orang paling kaya di RI ini sempat berada di zona merah pada awal sesi perdagangan.
Adapun pada pembukaan, harga saham BREN turun 1.075 poin ke posisi Rp6.000 per saham dibandingkan pada penutupan sebelumnya di Rp7.075. Sementara harga saham BREN diperjualbelikan pada range harga Rp5.675 hingga Rp7.925 per saham pada perdagangan hari ini.
Selanjutnya, total frekuensi perdagangan BREN mencapai 168.385 kali dengan volume perdagangan mecapai 467,03 juta saham. Nilai transaksi perdagangan sebesar Rp3,13 triliun. Seiring kenaikan itu, kapitalisasi pasar saham BREN tercatat Rp966,61 dibandingkan pada hari seblumnya Rp965,95 triliun.
Sedangkan, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik tipis 0,04 persen atau 2,76 poin ke 7.778,49 hingga akhir perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI), pada Selasa, 24 September.
Selain itu, tujuh indeks sektoral menguat diantaranya sektor barang konsumsi primer naik 0,99 persen. Sektor infrastruktur menguat 0,54 persen, sektor barang baku naik 0,52 persen, sektor energi menguat 0,43 persen, sektor transportasi dan logistik naik 0,42 persen, sektor keuangan menguat 0,15 persen, sektor properti dan real estat naik 0,04 persen.
BACA JUGA:
Sementara empat sektor turun yaitu sektor teknologi melemah 1,14 persen, sektor barang konsumsi nonprimer turun 0,95 persen, sektor kesehatan melemah 0,23 persen dan sektor perindustrian turun 0,13 persen.
Selanjutnya, total volume transaksi bursa mencapai 22,01 miliar saham dengan nilai transaksi Rp16,58 triliun. Serta sebanyak 332 saham melemah, 249 saham menguat dan 215 saham flat.