Kesalahan dalam Membuat Rencana Bisnis yang Kerap Dilakukan Pengusaha Pemula
Ilustrasi membuat rencana bisnis (Freepik)

Bagikan:

YOGYAKARTA - Menyusun rencana bisnis merupakan langkah pertama yang harus dilakukan oleh calon pengusaha ketika akan memulai bisnis. Rencana bisnis bukan hanya soal menyiapkan modal usaha atau strategi berjualan. Masih banyak pengusaha pemula yang melakukan kesalahan dalam membuat rencana bisnis. 

Rencana bisnis atau business plan adalah acuan dalam mengoperasikan suatu bisnis. Sebuah bisnis yang dijalankan tanpa perencanaan maka bagaikan kendaraan yang melaju tanpa arah dan tidak akan pernah sampai pada tujuan. Itulah mengapa rencana bisnis sangat penting sebagai roadmap supaya usaha bisa berjalan lancar hingga berkembang. 

Rencana bisnis bisa disebut sebagai dokumen tertulis yang berisi penjelasan secara rinci mengenai tujuan bisnis dan cara mencapainya. Tidak sedikit pebisnis yang masih salah atau keliru dalam melakukannya. Berikut ini beberapa kesalahan dalam membuat rencana bisnis yang masih kerap terjadi. 

Kesalahan dalam Membuat Rencana Bisnis

Menyusun rencana bisnis memang perlu pertimbangan atau perhitungan yang matang. Dalam business plan meliputi segala yang berkaitan dengan aktivitas bisnis, mulai dari visi dan misi, produk, perencanaan keuangan, manajemen operasional, dan sebagainya. 

Dengan perencanaan yang matang, sebuah bisnis bisa berjalan dengan lancar sesuai harapan atau keinginan untuk mencapai tujuan. Agar bisnis Anda tidak berantakan, berikut ini beberapa kesalahan yang perlu dihindari dalam membuat rencana bisnis.

Tidak Memiliki Tujuan atau Visi yang Jelas

Setiap bisnis yang dijalankan harus memiliki tujuan atau visi yang jelas. Salah satu kesalahan yang masih banyak terjadi perencanaan bisnis adalah tidak memiliki tujuan yang jelas. Percuma saja jika produk Anda bagus dan strategi marketing ciamik namun tidak ada tujuan yang ingin dikejar. 

Tujuan dalam sebuah bisnis menjadi target atau motivasi dalam menjalankan sebuah usaha. Tanpa adanya tujuan maka bisnis tidak akan berjalan efektif, kalah dari kompetitor, dan bisa stagnan atau tidak berkembang. Oleh sebab itu, dalam menyusun rencana bisnis maka harus ada tujuan yang jelas yang ingin dicapai. 

Model Bisnis Tidak Jelas

Kesalahan lain yang kerap dilakukan adalah model bisnis yang tidak jelas. Model bisnis adalah konsep atau metode bagaimana sebuah usaha bisa mendapatkan keuntungan. Model bisnis sebenarnya hampir sama dengan rencana bisnis, namun lebih menjelaskan secara detail poin-poin atau cara untuk meraih laba. 

Model bisnis meliputi sejumlah hal yang dalam strategi meraih keuntungan, meliputi pemilihan produk atau layanan yang dijual, target pasar, biaya atau harga yang dipatok, dan lainnya. Tanpa adanya model bisnis, sebuah usaha sulit untuk berkembang dan rentan gagal karena tidak ada pemasukkan sebagai bahan bakar jalannya bisnis. 

Proyeksi Keuangan Tidak Realistis

Soal keuangan juga menjadi hal penting yang harus direncanakan dalam sebuah bisnis. Masih banyak pebisnis pemula yang melakukan kesalahan dalam penyusunan keuangan. Tidak sedikit pebisnis yang membuat proyeksi keuangan secara tidak realistis. 

Perencanaan keuangan harus dibuat dengan terperinci dan realistis. Kesalahan yang kerap dilakukan adalah membuat perkiraan keuntungan dengan nilai yang terlalu tinggi. Untuk menghindari kesalahan tersebut, maka Anda harus menghitung secara detail segala variabel dalam bisnis, mulai dari biaya produksi, kenaikan harga, dan lainnya.

Kurang Melakukan Riset dan Analisis

Banyak juga pebisnis yang terburu-buru menjalankan usaha tanpa melakukan riset pasar terlebih dahulu. Padahal riset pasar diperlukan untuk menyusun rencana bisnis secara lebih rinci dan relevan dengan kebutuhan market. Apalagi perkembangan dunia ekonomi berjalan dengan cepat sehingga pebisnis dituntut untuk selalu bisa beradaptasi. 

Riset atau analisis pasar harus dilakukan secara mendalam. Biasanya riset pasar bisa dilakukan dalam waktu lebih dari sebulan untuk bisa benar-benar mengenali segala aspek di dunia bisnis yang digeluti. 

Tidak Fokus pada Pelanggan

Kesalahan lain yang juga sering dilakukan pebisnis pemula adalah tidak fokus pada pelanggan. Padahal sebuah bisnis harus hadir untuk menjawab kebutuhan pelanggan. Dalam dunia bisnis, pelanggan adalah raja yang harus dilayani supaya bisnis bisa mendapatkan keuntungan. 

Percuma jika produk Anda berkualitas dan menarik namun tidak dibutuhkan oleh target market. Jadi Anda perlu memperhatikan siapa segmen pelanggan Anda, apa masalah yang mereka hadapi, dan bagaimana solusi yang bisa diberikan. 

Demikianlah beberapa kesalahan dalam membuat rencana bisnis yang masih kerap dilakukan oleh pengusaha pemula. Supaya bisa Anda bisa berjalan dengan lancar sesuai harapan dan berlandaskan rencana bisnis yang baik, maka hindarilah sejumlah hal di atas. 

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI . Kamu menghadirkan terbaru dan terupdate nasional maupun internasional.