Bagikan:

JAKARTA - PT Kimia Farma Tbk dengan produk OTC dan Herbal Batugin mengadakan kegiatan edukasi Kesehatan ginjal bersama 1.000 driver di kawasan Bekasi, pada hari ini.

Hal tersebut juga dilakukan dalam rangka memperingati Hari Ginjal Sedunia yang jatuh pada 10 Maret lalu. Kegiatan ini bahkan mendapatkan rekor muri lantaran mengadakan kegiatan edukasi kesehatan ginjal dengan peserta driver terbanyak di Indonesia.

Driver-driver menjadi salah satu target Batugin yang memiliki resiko terkena batu ginjal. Diketahui, penyakit batu ginjal tidak hanya terindikasi pada driver, tetapi bisa pada pekerja kantor, seperti orang-orang yang ada di wilayah zat kapur tinggi, orang yang jarang minum air putih dan orang yang banyak minum soda.

"Kami juga mendukung kesehatan driver-driver di Indonesia dalam menjaga kesehatan ginjalnya dengan memberikan edukasi kesehatan ginjal, kami juga berkolaborasi dengan anak perusahaan kami, seperti PT. Kimia Farma Apotek sebagai perusahaan jaringan ritel farmasi terbesar di Indonesia," kata Direktur Komersial PT Kimia Farma Tbk Chairani Harahap yang diwakili oleh GM Marketing & sales KAEF Eka Puji Rachmadi di kawasan Pool Cibitung Sinar Jaya, Bekasi, pada Senin, 20 Maret.

"Kami juga cek kesehatan driver secara gratis dari Kimia Farma Laboratorium, yang merupakan cucu perusahaan kami di bidang pelayanan laboratorium medis dan klinik," tambahnya.

Dalam sambutan yang diwakilkan oleh Eka, Chairani mengatakan, kegiatan tersebut merupakan salah satu tekad PT Kimia Farma Tbk. untuk melaksanakan sinergi dari seluruh insan Kimia Farma kepada masyarakat di Indonesia.

"(Kegiatan) ini memberikan edukasi kesehatan tentang batu ginjal, terutama kepada driver-driver agar tetap sehat," pungkasnya.

Sekadar informasi, Batugin merupakan herbal dengan kandungan Daun Tempuyung dan Daun Keji Beling yang dapat membantu melancarkan buang air kecil dan meluruhkan batu ginjal.

Produk Batugin memiliki dua varian, yaitu Batugin ukuran 120 ml dan 300 ml. Batugin dengan rasa yang manis tidak menyebabkan gangguan-gangguan pada tubuh jika dikonsumsi untuk jangka panjang.