Bagikan:

JAKARTA - Anak usaha perusahaan milik konglomerat Agus Lasmono Sudwikatmono, PT Indika Energy Tbk (INDY), yakni PT Mitra Motor Group (MMG) telah melaksanakan penyertaan saham dalam PT Energi Makmur Buana (EMB) pada 17 Oktober 2022. EMB ialah suatu perseroan terbatas yang bergerak di bidang distribusi kendaraan listrik roda empat.

Sekretaris Perusahaan Indika Energy Adi Pramono menjelaskan, penyertaan saham dilakukan oleh MMG dalam bentuk konversi atas pinjaman sejumlah Rp20 miliar, yang telah diberikan oleh MMG kepada EMB berdasarkan perjanjian pinjaman yang wajib dikonversi tertanggal 16 September 2022.

"Setelah penyertaan saham berlaku efektif, susunan pemegang saham di EMB adalah MMG dan PT Buana Auto Sejahtera," jelas Adi dalam keterangan tertulis dikutip Rabu (19/10/2022).

Dia menekankan, penyertaan saham ini merupakan langkah strategis perseroan secara grup untuk melakukan ekspansi usaha ke sektor kendaraan listrik, khususnya kendaraan listrik roda empat, di Indonesia.

Sebelumnya, Indika melalui MMG juga, membentuk perusahaan patungan dengan Foxtec Singapore Pte Ltd pada 22 September 2022. Nama entitas baru itu adalah PT Foxconn Indika Motor (FIM).

Adapun Foxtex Singapore Pte Ltd adalah afiliasi dari Hon Hai Technology Group (Foxconn). Foxconn sendiri merupakan perusahaan manufaktur elektronik terbesar di dunia yang berpusat di Taiwan.

Adi sempat menyatakan, FIM akan melakukan kegiatan manufaktur untuk kendaraan listrik komersial dan baterai elektrik, yang akan terefleksikan pada kegiatan usaha, antara lain melakukan kegiatan manufaktur kendaraan bermotor roda empat atau lebih (KBLI 29101 dan KBLI 29300); melakukan kegiatan manufaktur batu baterai (KBLI 27201); dan memberikan jasa konsultasi manajemen (KBLI 70209).