Bagikan:

JAKARTA - Nilai tukar rupiah di pasar spot mampu menguat signifikan pada perdagangan Rabu 3 Juni. Rupiah mampu ditutup menguat 2,22 persen atau 320 poin ke Rp14.095 per dolar Amerika Serikat (AS).

Analis Binaartha Sekuritas, M. Nafan Aji Gustama mengatakan, market mengapresiasi pembukaan kembali atau re-opening ekonomi secara bertahap, baik di dalam negeri maupun di negara-negara secara global.

"Skenario kondisi normal yang baru memberikan dampak psikologis positif bagi para pelaku pasar menjadi lebih optimistis," ujar Nafan kepada VOI.

Sore ini, mata uang di Asia bergerak bervariasi terhadap dolar AS. Rupiah masih menjadi yang paling perkasa di kawasan, disusul won Korea Selatan (0,70 persen), dan peso Filipina (0,48 persen).

Kemudian ringgit Malaysia menguat 0,22 persen, dolar Singapura (0,16 persen) dan dolar Hong Kong (0,01 persen).

Sementara mata uang di Asia yang melemah di hadapan dolar AS adalah baht Thailand (0,17 persen), rupee India (0.15 persen), yuan China (0,12 persen), dan yen Jepang (0,08 persen).