Bagikan:

SUMUT - Dua ekor buaya muara diketahui berkeliaran di sekitar pantai di Kelurahan Saombo, Kecamatan Gunungsitoli, Kota Gunungsitoli, Sumatera Utara. Warga diimbau untuk berhati-hati.

"Warga untuk sementara kita imbau tidak mandi di laut di sekitar Kelurahan Saombo untuk mencegah adanya korban," kata Kepala Bidang Perlindungan Masyarakat (Linmas) dan Pemadam Kebakaran, Satpol PP Kota Gunungsitoli, Yusgo Telaumbanua dilansir dari Antara, Senin, 3 Mei. 

Yusgo mengatakan, menurut keterangan warga bernama Hamna Zega yang pernah menangkap seekor buaya, masih ada 2 ekor yang berkeliaran di lokasi pantai. 

"Warga tersebut memberitahu kepada kita kalau dia melihat buaya ada tiga ekor, dan baru satu ekor yang telah mereka tangkap pada Sabtu," ujarnya.

Sementara Hamna Zega berharap pihak terkait yang menangani masalah binatang buas ikut membantu menangkap buaya tersebut dengan dibantu warga.

"Kami berharap pihak terkait yang menangani masalah binatang buas mau turun tangan menangkap buaya yang dua ekor lagi karena sangat meresahkan warga," ujarnya.

Sebelumnya Sabtu, 1 Mei warga melihat buaya muara sedang berjemur di karang yang ada di pantai sekitar Kelurahan Saombo, Kecamatan Gunungsitoli yang padat rumah penduduk.

Hamna Zega bersama beberapa warga lainnya hendak menangkap ikan dengan bubu, namun mereka melihat buaya sedang berjemur di atas karang.

Dia langsung memasang pancing dengan umpan ikan dan memancing buaya yang sedang berjemur di atas batu karang.

Melihat umpan, buaya yang sedang berjemur langsung memakannya, sehingga buaya itu berhasil ditangkap dan menjadi tontonan warga yang lewat di jalan Yos Sudarso, Kelurahan Saombo, Kecamatan Gunungsitoli.