Bagikan:

YOGYAKARTA - Wihaji adalah salah satu dari 49 tokoh yang berpotensi menjadi calon menteri dalam kabinet Prabowo-Gibran. Dirinya turut diundang oleh Presiden terpilih Prabowo untuk mengunjungi kediamannya pada Senin (14/10). Lantas seperti apa profil Wihaji dan latar belakangnya?

Sebagai Wakil Ketua Partai Golkar, Wihaji memiliki reputasi yang luas di dunia politik Indonesia. Dengan membawa berbagai pengalaman serta latar belakang yang kuat, menjadikannya kandidat yang layak dipertimbangkan.

Pemanggilan 49 tokoh calon menteri ini juga menandai langkah akhir dalam pembentukan kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran. Pertemuan penting dilakukan menjelang pelantikan Presiden terpilih Prabowo Subianto yang dijadwalkan pada Minggu (20/10) mendatang.

Lalu, siapa sebenarnya Wihaji dan seperti apa sepak terjangnya hingga ditunjuk sebagai salah satu bakal calon menteri dalam kabinet Prabowo-Gibran? Berikut ini profil Wihaji dan perjalanan kariernya di dunia politik.

Profil Wihaji dan perjalanan karier politiknya

Wihaji lahir pada 22 Agustus 1976 di Sragen, Jawa Tengah. Ia menyelesaikan pendidikan sarjana di bidang Pendidikan Agama Islam di Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Salatiga, kemudian melanjutkan studi pascasarjana di bidang Manajemen Lingkungan di Universitas Negeri Jakarta.

Karier politiknya dimulai ketika ia terpilih sebagai staf ahli untuk anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dari Partai Golkar untuk daerah pemilihan Jawa Tengah IV. Selain itu, ia juga pernah menjabat sebagai Wakil Sekretaris Jenderal di Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar.

Pada tahun 2014, Wihaji mencoba meraih kesempatan dengan mencalonkan diri sebagai anggota DPR dari Fraksi Partai Golkar. Namun usaha tersebut tidak berhasil dan ia gagal dalam pemilihan itu. Meskipun demikian, Wihaji tetap aktif dalam politik dan terus mengembangkan kariernya di Partai Golkar.

Ia kemudian kembali mencoba peruntungannya dengan mengikuti Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Batang pada tahun 2017 sebagai calon bupati. Usahanya ini membuahkan hasil ketika ia terpilih sebagai Bupati Batang untuk periode 2017-2022, berpasangan dengan Suyono. Mereka berhasil memenangkan Pilkada Batang 2017 dengan perolehan suara mencapai 56,6 persen atau sekitar 245.181 suara.

Selama menjabat sebagai Bupati Batang, kinerja Wihaji mendapat banyak apresiasi, terutama dalam bidang perekonomian. Melalui program pembangunan Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB), ia berhasil menarik investasi dari dua perusahaan besar asal Korea Selatan dan Swiss.

Kekayaan Wihaji

Menurut LHKPN, Wihaji memiliki total kekayaan sebesar Rp3.400.958.514 (Rp3,4 miliar) berdasarkan laporan yang disampaikan pada 4 Januari 2022. Hingga saat ini belum ada laporan terbaru mengenai kekayaannya.

Kekayaan Wihaji terdiri dari 2 bidang tanah dan bangunan yang bernilai Rp2,1 miliar. Ia juga memiliki 3 sepeda motor dan 2 mobil dengan total nilai mencapai Rp481 juta. Selain itu, Wihaji memiliki aset lain dalam bentuk harta bergerak dan kas yang masing-masing senilai Rp8,9 juta dan Rp806 juta. Ia juga tercatat memiliki utang sebesar Rp19 juta, yang mengurangi total nilai asetnya.

Wihaji Berpeluang Masuk Kabinet Prabowo Subianto

Wihaji dikabarkan sebagai salah satu kandidat menteri dalam kabinet Prabowo-Gibran setelah melakukan kunjungan ke rumah Prabowo. Dalam keterangannya setelah pertemuan, Wihaji menyebutkan bahwa ia memiliki potensi untuk ditempatkan di lembaga yang menangani masalah seperti stunting dan program keluarga berencana.

Ia mengungkapkan bahwa dengan jumlah penduduk yang sangat besar, perlu dilakukan upaya untuk menciptakan generasi emas yang dimulai dari hulu hingga hilir. Meski demikian, hingga saat ini, ia belum memberikan konfirmasi lebih lanjut mengenai apakah ia akan menjabat sebagai menteri atau tidak.

Demikianlah profil Wihaji yang digadang-gadang masuk dalam kabinet Prabowo-Gibran setelah pelantikan. Wihaji merupakan politisi dengan perang penting di partai Golkar dan memiliki pengalaman yang panjang. Baca juga daftar calon menteri yang dipanggil Prabowo.

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI. Kami menghadirkan info terbaru dan terupdate nasional maupun internasional.