Bagikan:

JAKARTA - Ketua DPP Puan Maharani merespons soal isu PDIP bakal merapat ke pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Puan bilang, tidak ada yang tidak mungkin jika partainya akan bergabung ke pemerintahan. 

"Insyaallah, tidak ada yang tidak mungkin," ujar Puan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 24 September. 

Puan mengatakan, sejauh ini pihaknya sudah berkomunikasi dengan Prabowo. Bahkan, kata dia, sejak Pilpres 2024 usai. 

"Selalu berkomunikasi dari sejak selesai pemilu selalu berkomunikasi. Saya sudah berkali-kali bertemu dengan Pak Prabowo," katanya. 

Terkait pertemuan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dengan Prabowo sebagai Presiden terpilih RI, Puan menyebut dalam waktu dekat.

"Nanti dalam waktu yang secepat-cepatnya dengan waktu yang setepat-tepatnya," ucap Ketua DPR itu.