Bagikan:

JAKARTA - Menteri Agama RI, Yaqut Cholil Qoumas menyampaikan pesan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) kepada Paus Fransiskus. Amanat itu disampaikan Menag Yaqut saat ia mengantar kepergian

Paus ke-266 itu ke Papua Nugini melalui Bandara Soekarno Hatta (Soetta), Jumat, 6 September.

“Presiden Jokowi menyampaikan pesan kepada saya, salam kepada Paus Fransiskus dan semoga penerbanganya berjalan lancar, selamat dan aman,” kata Yaqut usai mengantar Paus Fransiskus di Bandara Soetta.

Yaqut juga mengatakan, pesan dari Paus Fransiskus yang dititipkan ke Jokowi yakni untuk terus menjaga persatuan dan kesatuan.

“Bahwa keragaman di Indonesia ini adalah kekuatan dan harus dipelihara menjadi blasing saat pertemuan dengan saya. Dan saya mengikuti dari rangkaian awal ini merupakan anugrah bagi Indonesia atas perbedaan yang dimiliki,” ujarnya.

Sebelumnya, Pemimpin Tertinggi Gereja Katolik Dunia Sri Paus Fransiskus tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Rencananya Paus ke-266 ini akan melanjutkan perjalanannya ke Papua Nugini usai melakukan kunjungan Apostoliknya di Indonesia.