Bagikan:

JAKARTA - Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta, Pramono Anung-Rano Karno, tiba di kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) DKI Jakarta didampingi Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

Pasangan calon yang diusung PDI Perjuangan itu tiba sekitar pukul 11.02 WIB. Mereka nampak mengenakan pakaian khas Betawi, lengkap dengan peci dan sarung.

Keduanya, didampingi para kader PDI Perjuangan, satu di antaranya Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

Kesan Betawi sangat terasa pada iring-iringan Pramono Anung-Rano Karno. Sebab, tak hanya sempat menumpangi oplet berwarna biru hitam, khas film Si Doel Anak Betawi.

Iring-iringan yang mendampingi Pramono Anung dan Rano Karno juga membawa ondel-ondel dan alat musik khas Betawi.

Sebagai informasi sebelumnya PDIP secara resmi mengusung pasangan Pramono Anung dan Rano Karno untuk maju dalam Pilgub Jakarta 2024.

Konfirmasi ini disampaikan langsung oleh Bendahara Umum PDIP Olly Dondokambey kepada wartawan di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta, Selasa 27 Agustus 2024.

"Pak Pram bersama Rano Karno besok akan mendaftar jam 11 di KPUD Jakarta," ungkap Olly.