JAKARTA - Sebuah kapal Jepang dengan 112 orang di dalamnya terdampar di lepas pantai Semenanjung Boso Jepang, tidak jauh dari Tokyo.
Laporan media setempat menyebutkan, kapal itu terombang-ambing setelah mengalami kerusakan kemudi.
Penyiar NHK mengutip operator kapal, Tokai Kisen, mengatakan bahwa kapal tersebut berangkat dari pelabuhan di Tokyo menuju Kepulauan Izu pada pukul 07:45 waktu setempat (22:45 GMT pada Selasa).
"Sekitar pukul 10:00 pagi, kapten melaporkan kebocoran minyak yang menyebabkan kemudi tidak berfungsi," dikutip dari Sputnik-OANA via Antara, Rabu, 24 Juli.
Dilaporkan terdapat 107 penumpang dan lima anggota awak kapal di dalam kapal laut itu. Tidak ada cedera yang dilaporkan.
BACA JUGA:
Sebuah kapal penjaga pantai Jepang dilaporkan sedang dalam perjalanan menuju kapal tersebut.