Bagikan:

JAKARTA - Riyan, seorang karyawan stasiun pengisian bahan bakar (SPBU) mengalami luka di bagian tangan, kaki dan kepala akibat terseret mobil yang kabur usai mengisi bahan bakar minyak (BBM) di SPBU Pasar Rebo, Jalan TB Simatupang, Kecamatan Pasar Rebo, Jakarta Timur.

Berdasarkan rekaman CCTV yang beredar, terlihat sebuah mobil tengah diisi bahan bakar minyak jenis pertamax. Kemudian seorang karyawan SPBU melakukan pengisian bahan bakar sesuai permintaan.

"Mobil isi pertamax Rp 300 ribu, tapi tidak bayar," kata Aji, rekan korban kepada wartawan, Jumat, 19 Juli.

Namun ketika karyawan selesai melakukan pengisian BBM, tiba - tiba pengemudi mobil langsung kabur tancap gas tanpa melakukan pembayaran.

Sementara Riyan, karyawan SPBU berusaha menghentikan laju mobil namun tubuhnya justru terseret sejauh 70 meter. Riyan mengalami luka di sekujur tubuhnya.

"Luka di tangan kanan dan kiri, kaki kanan dan kiri, kepala bocor. Korban jatuh guling-guling. Dia nyangkut dipegangan pintu," ujarnya.

Namun pengemudi mobil berhasil melarikan diri. Hingga kini, belum diketahui identitas pengemudi mobil yang kabur tersebut.

"Belum tau lapor polisi," ucapnya.