Bagikan:

TANGERANG – Kepulan asap muncul dari jendela Hotel BSD, di Ruko Golden Madrid, Serpong, Tangerang Selatan (Tangsel), Rabu siang, 12 Juni. Dilaporkan, 3 orang wanita muda dievakuasi dari dalam kamar.

Petugas pemadam kebakaran yang mendapat laporan segera menurunkan puluhan personel untuk memadamkan api.

Komandan Peleton (danton) Tim Damkar Kota Tangerang Selatan, Imam menjelaskan bahwa terdapat 7 kamar di Hotel BSD yang terbakar.

“Hotel BSD. 7 kamar terbakar,” kata Imam dalam keterangannya, Rabu, 12 Juni.

Imam juga mengatakan, ada tiga unit dan belasan personel diterjunkan untuk mempercepat pemadaman di hotel tersebut.

“3 unit dan belasan personel diterjunkan,” ujarnya.

Informasi didapat, petugas pemadam kebakaran berhasil mengevakuasi 3 orang wanita di dalam kamar, Fitri (25), Salwa (18), Mifta (24)

Ia memastikan tidak ada korban jiwa. Perihal kerugian masih belum dapat disampaikan, karena masih dalam pendataan.

“Korban jiwa nihil,” tutupnya.

Kebakaran hotel sudah dua kali terjadi di bulan ini, Juni 2024 di Tangerang Selatan (Tangsel). Sebelumnya, Hotel All Nite & Day, Serpong Tangsel juga mengalami kebakaran.

Bahkan peristiwa kebakaran di hotel Hotel All Nite & Day terdapat 3 orang korban jiwa, para karyawan.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Tangerang Selatan, Ahmad Dohiri menyebut Hotel All Nite & Day Alam Sutera, Serpong Utara, Tangerang Selatan tidak memenuhi standar proteksi kebakaran. Hal ini terjadi karena penginapan itu tidak memiliki alarm dan hidran.

Menurutnya, apabila hotel itu telah memunuhi standar, maka besar kemungkinan tidak menimbulkan korban jiwa.