Bagikan:

PIDIE - Tim gabungan polisi memusnahkan 1,5 hektare ladang ganja siap panen di perbukitan Gampong Mane, Dusun Pante Luah, Kecamatan Mane, Pidie, Jumat pekan lalu.  Pemusnahan dilakukan dengan cara dicabut dan dibakar di lokasi.

Kapolres Pidie AKBP Imam Asfali, Senin 13 Mei menyebutkan, ladang ganja tersebut berada di lokasi perbukitan yang cukup terjal. Untuk sampai lokasi, petugas harus menempuh perjalanan selama satu jam.

Setelah tiba di lokasi, petugas langsung mencabut 1.500 batang ganja siap panen tersebut untuk dimusnahkan. Imam mengatakan lokasi taman ganja ini dikamuflase dengan tanaman padi tajuk, untuk mengalihkan perhatian pihak berwajib.

Tidak hanya itu, di lokasi yang sama juga ditemukan ganja siap edar yang sudah dikemas rapi berjumlah 10 kilogram, serta puluhan kantong plastik untuk paketan sabu-sabu. Ganja ini disembunyikan di bawah surau yang dipakai untuk tempat beristirahat.

"Kemungkinan besar pelaku juga terlibat dalam pengedaran sabu-sabu," sebut Imam.

Polisi kini sudah mengantongi identitas pelaku. Tidak menutup kemungkinan, pelaku masih ada di daerah lain yang belum ditemukan oleh pihak berwajib.